Kamis, 19 November 2009

Mengaku Sarjana Islam, Pendeta Terbongkar Kedoknya

Bintaro (voa-islam.com) - Di kalangan Kristen, Pendeta Samuel Hermawan dikenal sebagai ahli islamologi mantan Muslim. Namanya mulai naik daun ketika Samuel menuliskan pengalaman rohaninya mengapa ia beralih meninggalkan Islam dan kini menjadi pendeta. Dalam testimoni berjudul “Yesus adalah Tuhan dan Raja,” Samuel menuliskan sbb:

“Saya dulunya dari muslim tamatan sebuah pesantren dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bandung. Saya ingin memberikan kekuatan untuk para sahabat sekalian orang-orang Kristen bahwa apa yang kalian sembah itu adalah benar-benar Tuhan dan Juruselamat. Yesus adalah Tuhan dan Raja sesuai yang tercantum dalam Al Quran, Hadist dan Injil.”

Dalam sebuah dialog Islam dan Kristen, dusta Pendeta Samuel terbongkar. Ternyata dia bukan mantan muslim, terbukti karena ia tidak bisa baca-tulis Al-Qur’an. Pengakuannya sebagai ahli islamologi lulusan pesantren dan Sarjana Islam lulusan STAIN Bandung, adalah kebohongan besar untuk memuluskan Kristenisasi.
Bermula ketika Indarwati, bukan nama sebenarnya, yang mempengaruhi kakak kandung, orang tua dan pamannya untuk masuk Kristen.

Empat tahun yang lalu, Indarwati menikah secara Islam dengan seorang pemuda. Seluruh keluarga Indar merestui pernikahan itu, karena beranggapan, sang mempelai pria itu adalah seorang Muslim yang taat beragama.

Belakangan, setelah Indar dikaruniai seorang anak, keluarganya baru tahu kalau suami Indar adalah seorang pendeta. Namun ia tidak mengaku pura-pura Muslim ketika menikah. Kilahnya, kekristenan itu ia terima setelah pernikahan. Kini, Indar sudah berganti iman menjadi aktivis gereja, mengikuti jejak suaminya. Bahkan seorang adiknya berhasil ditarik menjadi seorang Kristen.

Ketika Indar mempengaruhi Eddy, pamannya, untuk masuk Kristen, terjadilah percekcokan ringan. Eddy paman adalah mantan aktivis PII (Pelajar Islam Indonesia).

“Kamu ini, kok bisa-bisanya masuk Kristen dan ngajak-ngajak keluarga untuk masuk Kristen?” tanya sang paman.

“Ya.. karena sekarang saya tahu kalau Kristen itu jauh lebih baik dari Islam, paman,” jawab Indra santai.

“Siapa sebenarnya yang mempengaruhimu kok sekarang jadi seperti ini?” tanya sang paman lagi.

“Saya tidak dipengaruhi siapa-siapa, paman. Tuhan Yesus sendiri yang memanggil saya. Sekarang saya tahu bahwa Kristen itu kasih dan menyelamatkan,” terang Indra.

“Apa buktinya kalau Kristen itu menyelamatkan dan lebih baik dari Islam?” selidik sang paman.

“Saya tidak bisa menjelaskan secara detil, paman. Kalau Paman ingin tahu jawabannya, nanti saya panggil pendeta saya. Pendeta Samuel Hermawan adalah ahli islamologi, lulusan pesantren dan STAIN Bandung. Paman bisa bertanya sepuasnya tentang kekristenan kepada pak pendeta,” jawab Indra. Maka disepakatilah pertemuan dialog agama di rumah sang paman.

Ahad malam, 15 November 2009, di Bintaro diadakan pertemuan sederhana. Tapi sang paman tidak mau menghadapi sendiri. Karena penasaran, kok ada lulusan pesantren dan sarjana Islam yang bisa pindah iman, maka ia mengundang sanak saudara dan para tetangga. Tidak lupa, ia mengundang Insan Mokoginta Wenceslaus, ustadz yang mantan Kristen.

Pendeta Samuel Hermawan datang tidak sendirian. Ia itemani beberapa pendeta, pekerja gereja dan beberapa jemaat setianya. Dengan dandanan yang klemis dengan baju batik coklat yang dikenakannya, ia tampil sangat percaya diri. Seluruh materi islamologi yang akan dipresentasikan sudah disiapkan dalam laptop dan infocus, lengkap dengan seorang wanita operatornya.

Dialog dimulai pukul 8 malam, disaksikan lima puluhan pendengar dari kalangan Islam dan Kristen.

Setelah memperkenalkan diri, Samuel mulai menerangkan ketuhanan Yesus berdasarkan ayat-ayat Al-Qur’an. Puluhan ayat Al-Qur’an ditampilkan di layar infocus. Insan yang sudah tidak asing dengan makalah itu menyela, “Maaf Pak Pendeta, paparan yang anda tampilkan itu sebenarnya bukan pemikiran anda. Anda hanya mengutip brosur Kristen “Rahasia Jalan ke Surga” yang memakai nama penerbit palsu Dakwah Ukhuwah. Saya sudah menjawabnya dalam buku “Muallaf Membimbing Pendeta ke Surga” tahun 1999.

Meski tak bisa membantah bahwa presentasi makalahnya sama persis dengan brosur Dakwah Ukhuwah, Samuel kekeuh menyangkalnya, dan terus melanjutkan ceramah.

“Yesus alias Nabi Isa adalah Tuhan yang menjelma menjadi manusia. Al-Qur’an sendiri mengakui bahwa Yesus bisa menyembuhkan orang buta sejak lahir. Bahkan Yesus bisa menghidupkan orang yang sudah mati. Mari kita renungkan. Selain Tuhan, siapa yang bisa memberi nyawa kepada orang mati. Karena Yesus bisa menghidupkan orang mati, maka dia adalah Tuhan,” jelasnya.

Insan membantah, “Saya tahu, ayat Al-Qur’an yang anda maksudkan adalah surat Ali Imran 49 dan Al-Ma’idah 110. Tapi ayat ini jangan dibaca sepotong saja. Bila dibaca secara utuh, seluruh mukjizat Nabi Isa itu selalu diiringi dengan kalimat ‘bi-idznillah’ yang artinya dengan seizin Allah. Jadi, seluruh mukjizat itu bukan karena kehebatan Nabi Isa, tapi karena izin dan pemberian Allah. Karenanya, yang menyembuhkan dan menghidupkan itu bukan Nabi Isa, melainkan Allah SWT,” katanya.

Samuel tak dapat membantah argumen ini, lalu beralih ke pembicaraan lain. Ia menyatakan bahwa menurut Injil Lukas, tidak semua perbuatan Yesus ditulis dalam Injil. Karena tidak ada kitab yang bisa memuat seluruh ajaran Yesus.

“Tolong Pak Pendeta baca, Injil Lukas yang anda maksud tersebut!” tanya Insan menimpali. “Wah, saya tidak hafal ayatnya, Pak,” jawabnya singkat.

“Tolong pendeta yang lain atau jemaat membaca Injil Lukas yang dimaksud,” tanya Insan kepada jemaat Kristen. Karena tak mendapat jawaban apapun dari pihak Kristen, maka Insan menjawab pertanyaannya sendiri.

“Sebetulnya, ayat yang dimaksudkan Pendeta Samuel itu bukan Injil Lukas, tapi Injil Yohanes 25:21. Kalau tidak percaya silakan baca ayat tersebut,” Insan mempersilakan. Jemaat pun membaca ayat yang dimaksud, ternyata betul. Mereka semakin gusar.

Ternyata Sarjana Islam Gadungan

Ketika ingin membuktikan ketuhanan Yesus sebagai orang yang tahu hari kiamat, Samuel mengutip terjemahan Al-Qur’an surat Luqman ayat 34: “Sesungguhnya Allah, hanya pada sisi-Nya sajalah pengetahuan tentang Hari Kiamat.”

Penasaran dengan banyaknya kutipan ayat yang hanya dibaca terjemahannya saja, Insan minta Samuel untuk membaca nas Arabnya.
“Pak Pendeta, dari tadi anda hanya membaca terjemahan ayat tanpa membaca nas Arabnya. Anda kan ngaku lulusan pesantren dan sarjana Islam, tolong baca nas Arabnya!” pintanya.

Tak disangka, permintaan Insan ini meruntuhkan nyali sang pendeta. Beberapa menit ia hanya memandangi presentasi di layar in focus. Mulutnya terkatup, sesekali ia memandangi jemaatnya, dan sesekali menundukkan wajahnya yang mulai memucat.

Jemaat dan para pendeta yang hadir pun nampak gusar, malu dan salah tingkah di hadapan puluhan hadirin Muslim. Pendeta Samuel Hermawan yang selama ini mereka elu-elukan sebagai ahli islamologi, lulusan pesantren dan sarjana Muslim, ternyata tak lebih pintar dari siswa TPQ (Taman Pendidikan Al-Qur’an). Sementara hadirin dari pihak Islam sebagian tertawa, sebagian geleng-geleng dan sebagian bertepuk tangan. Mereka terheran-heran terhadap Samuel Hermawan yang ditokohkan dan dihormati di gereja, padahal mereka selama ini dicekoki dengan kesaksian dusta.

“Pak Samuel ini aneh sekali. Bagaimana bisa jadi pendeta dan mengaku ahli islamomogi? Padahal anda tidak menguasai Bibel dan tidak paham Al-Qur’an? Mana mungkin anda bisa memahami dan menafsirkan ayat-ayat Al-Qur’an untuk kepentingan kristenisasi, padahal anda tidak mengerti baca-tulis Al-Qur’an? Tolong anda beragama yang jujur saja, jangan menipu jemaat” kata Insan menasihati.

Situasi dialog jadi tidak imbang, Insan yang jauh di atas angin, seperti dosen menceramahi anak SD. Tepat pukul 10 malam acara diakhiri, tuan rumah mempersilakan seluruh hadirin untuk menikmati makan malam yang sudah disediakan secara mewah. Terlanjur malu, Pendeta Samuel dan seorang pendeta lainnya buru-buru pamitan pulang meninggalkan para jemaatnya yang sudah membaur bersama hadirin lainnya di meja hidangan.

Seorang peserta yang sangat kecewa terhadap Pendeta Samuel berkomentar, “Katanya lulusan pesantren dan sarjana Islam, gak tahunya seperti ayam sayur,” kata pria berusia 60 tahun yang datang jauh-jauh dari Depok, Jawa Barat. Ternyata Pendeta Samuel adalah "Drs" alias durung rampung sekolah, toh.

Asosiasi Warnet Hadirkan Teknologi Anti Porno

Jakarta (voa-islam) - Asosiasi Warung Internet Indonesia (Awari), bekerjasama dengan Telkom, menghadirkan sebuah teknologi anti porno. Teknologi ini dikatakan sudah mem-blacklist 5-6 juta situs negatif.

Teknologi ini berupa Domain Name Server (DNS) bernama DNS Nawala. Disebutkan, DNS Nawala dapat digunakan secara gratis oleh pengguna internet seluruh Indonesia yang membutuhkan konten terseleksi. Seperti memblokir peredaran situs pornografi, perjudian, kekerasan, dan situs lain yang dapat merusak moral bangsa.

Acara penandatanganan kerjasama Awari dan Telkom berlangsung di Gedung STO Gambir, Jakarta, Selasa (17/11/2009). Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring turut menghadiri kerjasama tersebut.

Dalam sambutannya, Tifatul menyambut baik inisiatif kerja sama ini. Program ini dianggap selaras dengan slogan Depkominfo yakni 'Komunikasi Lancar, Informasi Benar'. "Artinya komunikasi bisa didapat dengan mudah dan murah, serta informasi itu bermanfaat," jelasnya.

Cara menggunakan fasilitas DNS Nawala ini yaitu dengan melakukan perubahan konfigurasi IP DNS (baik pada komputer, server DHCP, modem router maupun router) ke alamat IP 180.131.144.144 (primary) dan 180.131.145.145 (secondary). Selanjutnya DNS tersebut akan berlaku sebagai perangkat saringan konten negatif.

DNS Filtering juga dapat digunakan untuk akses internet massal dan akan efektif apabila admin hanya membuka akses setiap query ke arah DNS Nawala. Sehingga pengguna akan dipaksa hanya menggunakan layanan DNS dari Nawala Project.

Penyelenggara Jasa Internet (ISP) juga dapat memanfaatkan fasilitas DNS Nawala sebagai nilai tambah untuk penggunanya, dengan cara menggunakan DNS Nawala yang ada di Telkom maupun dengan melakukan mirroring secara mandiri dengan konfigurasi Anycast terhadap DNS induk di Nawala Project.

Semoga konten porno dapat ditumpas dan akhirnya dapat melindungi remaja islam dari konten mesum.

Senin, 16 November 2009

Virus Sebagai Perusak Data

Virus komputer adalah bagian kecil program yang mengikatkan diri pada aplikasi atau file, di mana program tersebut bisa menyebabkan komputer bekerja di luar kehendak pemakai. Program ini disebut virus karena punya kesamaan ciri-ciri dengan virus dalam bidang biologi dan kesehatan. Persebaran virus komputer dianalogikan seperti persebaran virus dari satu orang ke orang lain. Virus ini hanya akan menyebar ketika program aplikasi virus atau file yang terkena virus tersebut dieksekusi. Karena sifat-sifat kerja virus yang bisa menyebabkan komputer bekerja di luar kehendak itulah maka virus ini juga banyak digunakan oleh hacker dan cracker untuk melakukan penyusupan ke suatu sistem.

Virus komputer dikategorikan berdasarkan cara penyebaran atau bagian yang diserang, antara lain Boot Sector Viruses (menyerang boot sector), File Viruses (menyerang file), Macro Viruses,(terletak pada program-program yang memakai makro seperti Microsoft seperti Word dan Excel), E-mail viruses (menyebar melalui e-mail), Stealth virus, Polymorphic virus (kodenya berubah setiap berpindah mesin), dan Multipartite virus (gabungan file virus dan boot sector virus). Virus komputer ini terletak pada program yang executable (*.com, *.bat, *.exe, *.dll, dan file-file executable yang lain).

Kerusakan data yang disebabkan oleh virus bisa bermacam-macam. Ada virus yang melakukan penghapusan sebagian atau bahkan seluruh file, atau melakukan pengubahan kode-kode file tersebut. Ada juga virus yang melakukan perubahan nama atau ekstensi file sehingga pemilik data akan mengalami kesulitan untuk mencari datanya. Selain itu, ada juga virus yang menciptakan banyak file-file tak perlu sehingga menghabiskan kapasitas disk drive kita. Kebanyakan dari virus-virus ini menyerang file-file sistem dari sistem operasi yang digunakan. Dari hari ke hari, varians dari suatu virus semakin banyak tercipta, karena hanya dengan mengubah sedikit algoritma dari virus tersebut, maka virus tersebut sudah tidak dikenali oleh anti virus yang belum memiliki definisi virus varians baru tersebut.

Untuk mengatasi masalah virus pada komputer ini, biasanya kita menggunakan program Anti Virus. Prioritas utama dari program Anti Virus ini adalah untuk “membersihkan” file-file yang semula terinfeksi virus supaya bebas dari virus tersebut. Prioritas selanjutnya, seandainya file tersebut tidak bisa dibersihkan dari virus, maka Program Anti Virus akan mengusahakan supaya file-file yang terinfeksi tersebut tidak digunakan. Caranya dengan mengkarantina file tersebut. Tetapi seandainya file tersebut merupakan file vital, yang selalu dieksekusi ketika suatu program dijalankan, maka Program Anti Virus akan menyarankan untuk menghapus file tersebut supaya tidak terjadi penyebaran virus lebih lanjut.
Dengan adanya virus komputer ini, selain menunjukkan bagaimana hebatnya manusia, tetapi juga menunjukkan betapa manusia sangat lemah dan sangat rawan terhadap hal-hal yang kelihatannya sepele. Virus ini menunjukkan kehebatan manusia dalam berpikir (pencipta virus) karena mereka bisa memikirikan hal-hal yang begitu rumit dan mendetail dalam mengamati kelemahan dari suatu program, di mana bagian dari kelemahan itulah yang nantinya akan mereka gunakan sebagai titik awal penyerangan. Virus juga menunjukkan kelemahan, karena biar bagaimanapun manusia berusaha menciptakan suatu sistem yang sempurna, pasti terdapat celah-celah yang sangat rawan untuk diserang oleh orang lain.

Oleh : Erwin S & Aditya H

Sumber : Security Alert

Windows 7 Kena Hacking

Hacker telah menemukan cara untuk melewati aktivasi product Windows 7 dan Windows Server 2008 R2 untuk mendapatkan copy system operasi terbaru dari Microsoft tersebut gratis dan illegal. Menurut Digital Life, hacking Windows 7 tersebut dimaksudkan, user dapat mendapatkan software Windows 7 dan Windows Server 2008 tanpa perlu melakukan aktivasi product key. Sementara itu, crack Windows Vista yang telah di-hack ternyata berhasil digagalkan oleh sebuah update software Microsoft.

Menurut Microsoft, pihaknya sudah mengamati kondisi tersebut dan siap untuk menyelesaikannya. Microsoft menyarankan kepada konsumennya untuk ikut tidak menggunakan copy illegal Windows dan mengecek keaslian (genuine) system operasinya, juga mengingatkan software bajakan biasanya mengandung malware.

Di tahun ini, product key OEM Windows 7 Ultimate telah diposting di sebuah forum China. Product key tersebut dapat bekerja di konfigurasi hardware merk Dell, Hewlett-Packard, Lenovo dan MSI. Kunci tersebut akan melewatkan Windows Genuine Advantage yang akhirnya dapat membuka kunci multi copy Windows 7 Ultimate. Sebuah file bernama sppcompai.dll dapat mem-bypass aktivasi product dan lisensi dalam Windows Activation Technologies' (WAT) Software Protection Platform (SPP) dan Software Licensing Client (SLC). Tool hacker tersebut juga dapat mematikan pop-up atau reminder yang menyatakan bahwa system tidak teregistrasi atau periode trial telah habis.

Sumber : beritanet.com

Pakar Keamanan Ungkap Bug di Twitter

Attacker dapat menggunakan bug di Twitter sehingga memaksa korbannya untuk “follow” (bahasa dalam twitter) / mengikuti account milik penyerang, ungkap Aviv Raff, pakar keamanan Internet.

Menurut Aviv Raff, lubang keamanan di Twitter dapat membuat pengguna terjebak ke Web Site yang didalamnya terdapat kode jahat. “Hal tersebut dapat memaksa seseorangg mengikuti anda, dimana berarti apa yang anda “twit” / kemukakan dalam halaman pribadi anda, akan tertampil di halaman Twitter mereka (termasuk link yang anda buat),” ujar Raff selama interview.

Aviv Raff sendiri meluncurkan situs Twitpwn (twitpwn.com) pada hari Kamis kemarin untuk melaporkan apa yang telah ia teliti di situs jaringan social dan micro-blogging ini. “Tim keamanan Twitter sudah diberitahu pada tanggal 31 Juli 2008 kemarin. Detail teknisnya akan dipublikasikan setelah lubang keamanannya diperbaiki.” Dan pada hari jumat kemarin, tim keamanan Twitter sudah memperbaiki bugnya. Dengan bug ini attacker bias membuat korbannya melakukan klik link ke situs yang didalamnya terdapat kode jahat. Dan dari sana, account korban secara otomatis diset ke account penyerang.

Di Twitter, following berarti menerima semua update, atau “tweet” dikirim oleh pengguna lain. Tweet tersebut dikoleksi dan ditampilkan di home page, handpone dan instant messaging pengguna (dalam hal ini korban) yang mengikutinya.

Bug di Twitter ini merupakan temuan terbaru dari beberapa temuan yang didapat oleh Raff di layanan ini. Minggu kemarin, dia melaporkan lubang keamanan lain yang memungkinkan spammer mengirimkan email yang didalamnya terdapat link ke situs tertentu, dimana sudah diperbaiki oleh pihak Twitter.

Raff sendiri lebih dikenal sebagai peneliti keamanan browser, dimana dia melaporkan adanya lubang keamanan di Safari dan IE. Selain itu, dia juga mengingatkan adanya bug di iPhone yang memungkinkan spammer mengirimkan junk mail di inbox iPhone korban.


Penulis : Arief Lukman
FTI - Universitas Atma Jaya

Sumber : beritanet.com

Minggu, 15 November 2009

Film Lumpur Lapindo Diluncurkan di AS

Scottsdale, Arizona (ANTARA News) - Masyarakat dunia, termasuk Indonesia, tidak lama lagi dapat menyaksikan sebuah film dokumenter tentang tragedi bencana Lumpur Lapindo, "Mud Max".

Film yang diproduksi oleh Immodicus SA dan Arizona State University School of Earth and Space Exploration itu diluncurkan pada Jumat (13/11) malam di Scottsdale, Arizona.

Peluncuran yang berlangsung di Hotel Mondrian itu dilanjutkan dengan diskusi panel oleh beberapa ahli geologi tentang fenomena lumpur panas yang mulai menyembur di lahan eksplorasi minyak dan gas PT Lapindo Brantas di Porong, Sidoarjo, Jawa Timur, pada 29 Mei 2006 itu.

"Mud Max" mengungkap berbagai fakta menyangkuo Oasus tersebut dari segi keilmuwan, ekonomi, kemanusiaan dan politik.

Dalam "Mud Max", dimunculkan pendapat bertentangan dari sejumlah ahli tentang penyebab munculnya lumpur, apakah kejadian alam atau kesalahan manusia.

Dalam diskusi panel, Juru Bicara Immodicus SA, Avian Tumengkol, mengatakan film Mud Max tidak diarahkan untuk menentukan apakah semburan lumpur itu merupakan bencana alam atau akibat dari kesalahan manusia.

"Film ini untuk memberi pemahaman, temuan-temuan dan pandangan-pandangan dari kedua pihak. Tujuan film ini adalah untuk memberi kesempatan kepada publik menentukan pemikiran dan pemahaman mereka sendiri untuk menyimpulkan mana yang benar," kata Avian.

Menurut Produser Eksekutif "Mud Max", Chris Fong, beberapa stasiun televisi asing telah menyatakan tertarik untuk memutar film berdurasi 47 menit itu..

"Metro TV di Indonesia juga menyatakan minatnya untuk menayangkan film ini," katanya.

Kontroversi adalah faktor utama yang membuat Chris Fong tertarik memproduksi film soal kasus lumpur Lapindo.

"`Audience` akan tertarik dengan kontroversi...Saya lihat isu ini ternyata lebih rumit dan unsur politisnya demikian kuat," ujar Chris.

Permasalahan yang demikian rumit sempat membuat ia sendiri kehilangan kesabaran.

"Saya benar-benar hampir menyerah karena sulit sekali mendapatkan jawaban-jawaban," cetusnya.

Namun, film tersebut akhirnya dapat diselesaikan setelah melewati berbagai riset selama satu tahun dan wawancara dengan berbagai sumber.

Komentar dan keterangan dirangkum dari berbagai pihak, termasuk dari para korban dampak luapan lumpur, pemerintah daerah, pihak PT Lapindo Brantas, Walhi dan BP Migas.

Beda Pendapat
Di bagian akhir tayangan, "Mud Max" menaruh catatan tentang keputusan Mahkamah Agung pada Mei 2009 bahwa PT Lapindo Brantas dibebaskan dari tuduhan dan pemerintah akan mengambil alih tanggung jawab penanggulangan banjir lumpur di Sidoarjo dari Lapindo Brantas.

Bagian itu juga mengungkapkan kecenderungan bahwa kontroversi soal Lumpur Lapindo akan terus berlanjut, demikian pula perbedaan pendapat di kalangan pakar tentang penyebab luapan lumpur di Sidoarjo.

"Mud Max" melaporkan bahwa simposium tentang lumpur Lapindo yang diadakan London Geological Society dan American Association of Petroleum Geologists (AAPG) Oktober 2008, misalnya, tidak dapat membuktikan pembenaran ilmiah tentang penyebab menyemburnya lumpur.

Sebelumnya menurut catatan media, simposium yang diadakan di Cape Town, Afrika Selatan, itu diakhiri dengan pemungutan suara karena pendapat-pendapat yang disampaikan para ahli tentang penyebab lumpur Lapindo sangat bertentangan.

Pemungutan suara yang diikuti oleh 74 ahli perminyakan dunia menunjukkan bahwa 42 ilmuwan mendukung teori bahwa pengeboran ladang Banjar Panji 1 di Sidoarjo yang dilakukan oleh Lapindo Brantas merupakan penyebab menyemburnya lumpur.

Tiga ilmuwan setuju dengan pendapat bahwa semburan lumpur pada 29 Mei 2006 itu disebabkan gempa bumi yang mengguncang Yogyakarta dua hari sebelumnya.

Enam belas ilmuwan menganggap bukti-bukti yang disampaikan para pakar pembicara tidak meyakinkan; dan 13 ilmuwan lainnya mendukung pendapat bahwa luapan lumpur merupakan kombinasi dampak dari terjadinya gempa bumi serta pengeboran di ladang eksplorasi.

Menurut Chris Fong, "Mud Max" dengan naskah versi Bahasa Indonesia akan diluncurkan di Indonesia pada Januari 2010. (*)

Jumat, 13 November 2009

Facebook Jadi ‘Tempat Pemakaman Umum'

VIVAnews - Data pengguna tampaknya menjadi harta berharga yang tidak ingin dilepaskan oleh Facebook. Beberapa waktu lalu, situs jejaring sosial ini mendapat gugatan karena tetap menyimpan data pengguna meskipun pengguna tersebut telah meninggalkan jejaring sosial besutan Mark Zuckerberg itu.

Tidak hanya sekadar meninggalkan Facebook, kini, pengguna yang sudah meninggal dunia di alam nyata-pun tetap ingin diabadikan oleh Facebook.

Situs jejaring sosial berusa lima tahun ini akan tetap menyimpan profile mereka yang sudah tiada. Tentunya kali ini jika ada permintaan dari teman-teman atau keluarga almarhum pengguna.

Meski bukan hal yang baru, tetapi Facebook kembali mengingatkan pengguna akan adanya fitur tersebut pada Blog resminya.

Adapun akun Facebook pengguna yang sudah tidak lagi ada di dunia maya dan dunia nyata berbeda dengan profil Facebook pada umumnya. Sebagai contoh, kita tidak bisa lagi melihat informasi kontak dan pengguna tersebut juga sudah tidak diperkenankan untuk login.

Profil almarhum juga tidak akan muncul di bagian ‘suggestions’ di Facebook yang biasa digunakan agar rekan-rekan yang mengenal bisa menambahkannya sebagai teman di Facebook. Selain itu, hanya yang sudah menjadi teman-teman almarhum saja yang bisa melakukan pencarian atas profilnya.

Untuk melaporkan informasi rekan yang sudah meninggal di Facebook, pengguna bisa melakukannya lewat sini.

Inilah Doa Khusus Buat Kapolri Yang Dipanjatkan Saat Shalat Jum’at Lalu

Salat Jumat di Masjid Al Ikhlas lingkungan Markas Besar Polri ‘bernuansa’ khusus. Dari mulai ceramah khotib sampai doa-doa yang dipanjatkan khusus diberikan bagi semua pimpinan Polri yang kini sedang didera cobaan. “Kami keluarga besar Polri memohon, meminta diberikan kekuatan kepada pimpinan kami dalam menyikapi berbagai problem saat ini,” kata Umay Jafar, imam masjid Al Ikhlas dalam doa yang dipanjatkan usai melaksanakan salat Jumat di Mabes Polri, Jumat 13 November 2009.
Aura berbeda sangat terasa saat salat Jumat di masjid lingkungan Mabes Polri kali ini. Imam yang juga memimpin doa pun melanjutkan panjatan doa. “Marilah kita berdoa dan berdzikir mendoakan bagi pimpinan Polri dan institusi Polri yang sedang mengalami cobaan,” ujar imam masjid. Sang imam melanjutkan, mudah-mudahan para pemimpin Polri diberikan kekuatan komitmen dalam mengubah cara pandang atau mindset, sebagai upaya percepatan reformasi birokrasi Polri.
“Tanamkan kesadaran dalam tugas kepada seluruh anggota, berikan kesabaran, kekuatan dalam menghadapi situasi dan ampunilah dosa-dosa dan khilaf kami,” ujar imam memimpin doa. Umay yang juga pemberi ceramah mengingatkan bagi semua media massa yang memuat berita tentang Polri. Dalam ceramahnya, Umay mengingatkan agar setiap pemberitaan itu harus sesuai dengan fakta. “Tidak boleh menyebar fitnah,” ujar dia.

Pantauan di lapangan, petinggi Polri yang terlihat salat Jumat yakni juru bicara Polri Inspektur Jenderal Nanan Soekarna. Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri tidak terlihat di lokasi. Suasana salat Jumat yang beda itu juga dirasakan peserta salat. “Kali ini beda, agak khusus,” ujar seorang polisi. Sebelumnya, Bambang Hendarso Danuri mengaku saatini kepolisian sedang dalam polisi terpojok.

“Saat ini, kepolisian dalam posisi tersudut,” kata Bambang Hendarso Danuri di hadapan peserta ‘Workshop Polri Membuka Ruang Transparansi Publik’ di Rabu 11 November 2009. Entah apa maksud Bambang Hendarso dengan kata-kata posisi kepolisian yang sedang tersudut. Akhir-akhir ini, institusi Polri memang sedang mendapat kritik tajam.

Terutama dalam kasus dugaan rekayasa kasus yang membelit pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bibit Samad Riyanto dan Chandra M Hamzah. Meski demikian, dalam sambutan di hadapan peserta workshop, Bambang Hendarso tidak menyinggung soal kasus Bibit dan Chandra. Sebelumnya, Kapolri menjamin Williardi tidak mendapatkan pemaksaan saat menjalani pemeriksaan penyidik. Karena, lanjut Bambang Hendarso, para penyidik yang memeriksa berpangkat lebih rendah Williardi. (Vivanews)

Selasa, 10 November 2009

Seorang Pria Hadiri Pemakamannya

Beijing (ANTARA News) - Seorang pria menghadiri upacara pemakaman diri sendiri sehingga mengejutkan keluarga dan semua orang yang sedang berkabung. Sebagian di antara mereka panik bahkan berusaha melompat melalui jendela ruangan tempat upacara pemakaman sedang berlangsung.

Kantor berita Xinhua melaporkan, Ademir Jorge Gonclales, tukang batu di Brasil, telah diidentifikasi sebagai korban tabrakan mobil pada 1 November. Upaya pemakamannya dijadwalkan diselenggarakan pada hari berikutnya, yang dikenal sebagai "Dia de Finados", atau Hari Kematian.

Saat itu adalah hari rakyat Brasil mengenang orang tercinta yang telah meninggal. Namun, mereka tak menyadari bahwa ada kesalahan identifikasi mengenai korban meninggal.

Gonclales memang telah melewati malam dengan minum Pinga, sejenis minuman khas Brazil di satu bar di dekat tempat kecelakaan terjadi tapi ia bukan korban kecelakaan tersebut.

Tukang batu yang berusia 59 tahun itu belakangan menerima kabar mengenai "kematian dan upacara pemakaman dirinya" dan memutuskan untuk pergi ke sana.

Namun saat ia tiba di tempat upacara pemakaman, Funeria Rainha das Colinas, para tamu jadi ketakutan.

"Dalam 10 tahun usaha ini, saya tak pernah menyaksikan pemandangan seperti ini," kata Natanael Honorato, manager rumah pemakaman di negara bagian Parana itu.

Identitas pria yang tewas tersebut belakangan diketahui setelah satu keluarga mencari keterangan mengenai putra mereka yang hilang. Setelah diidentifikasi, mayat itu dibawa oleh keluarga yang sesungguhnya.(*)

Senin, 09 November 2009

LIPI Kembangkan Sistem Operasi Open Source

Bandung (ANTARA News) - Pusat Penelitian Informatika Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (P2I LIPI) mengembangkan Distro Nusantara berkode rilis IGN2009, dengan tema kembali ke alam secara dinamis yang dituangkan dalam warna biru dan hijau.

Distro Nusantara merupakan sistem operasi "open source", yang diperkenalkan dalam "Seminar Nasional Open Source Software ke-3" oleh LIPI di Hotel Jayakarta, Bandung, Sabtu.

Ketua Panitia Seminar Nasional Open Source Software ke-3, Oka Mahendra ST menyebutkan Distro Nusantara IGN2009 merupakan sistem operasi open source gratis yang dikembangkan dari Igos Nusantara 2008.

Distro Nusantara, lanjut Oka Mahendra adalah distro Linux yang cocok digunakan untuk keperluan komputasi desktop, baik pada komputer PC, laptop maupun notebook.

Distro Nusantara, katanya, juga merupakan transformasi dari distro induk Fedora dengan berbagai kecanggihan pada fiturnya, sehingga dapat hadir dengan cita rasa dan nuansa Indonesia, dengan ciri khas bendera merah putih yang tercantum pada grafisnya.

Oka Mahendra menyebutkan IGN2009 tersedia dalam tiga tipe media, yaitu IGN2009 DVD Installer, LiveCD GNOME, IGN2009 LiveCD LXDE (minimalis).

Seminar tersebut bertema "Open Source untuk Semua" karena open source dapat digunakan dan dikembangkan oleh semua orang dan semua kalangan, serta dapat diaplikasi pada semua platform, software dan hardware.

"Open source tidak hanya menjadi konsumsi pengembangan dan bentuk komunitas eksklusif. Tapi milik semua orang, semua boleh memakai, mengembangkan, mendistribusikan, dan memopolerkannya," kata Oka Mahendra.

Open Source, lanjut dia dapat digunakan pula pada software yang berjalan pada komputer atau hardware lain seperti robot, rangkaian sensor, sistem kontrol, sistem keamanan gedung, dan sistem peringatan dini.

Distro Nusantara IGN2009 menyematkan berbagai fitur, dengan fitur andalan konteks bahasa Indonesia mulai dari awal proses instalasi hingga lingkungan kerja. "OpenOffice.org yang digunakan secara default telah mendukung bahasa Indonesia," ujar Oka Mahendra.(*)

Mana Ada Sumpah "Lillahi Taala?"

Jakarta (ANTARA News) - Anggota komisi I DPR dari Fraksi PKB Effendy Choirie mengkritik sejawatnya di Komisi III DPR RI, khususnya yang berasal dari Parpol Islam, karena sama sekali tidak mempermasalahkan "sumpah" lillahi taala dari Kabareskrim non aktif Komjen Pol Susno Duaji yang dinilai konteksnya bukan atas nama Allah.

"Susno mengatakan sumpah lillahi taala. Lho, mana ada sumpah dengan lillahi taala? Sumpah itu hanya dengan wallahi (Demi Allah), tallahi (Saya bersumpah atas nama Allah)," katanya di Jakarta, Senin.

Effendy menjelaskan lillahi taalla itu konteksnya untuk menyatakan keikhlasan.

"Misalnya saya ikhlas lillahi taala untuk bantu saudara-saudara kita, itu tepat konteksnya. Tapi bukan untuk mengangkat sumpah. Masak dari 50 anggota DPR tak ada yang paham soal sumpah itu?" katanya keheranan.

Alumnus Pondok Pesantren Langitan, Tuban ini, mengkritik para anggota Komisi III telah terlena dengan apa yang disuguhkan Kapolri dan menyayangkan Komisi III DPR yang tidak peka terhadap suara masyarakat.

"Mereka tak peka bahwa para facebooker merupakan sebuah gerakan dari kelas menengah dan mapan secara ekonomi. Bisa dikatakan mereka merepresentasikan satu kekuatan baru yang merupakan gambaran dari orang-orang muda yang intelek dan dinamis," tambahnya.

Lebih jauh katanya, seharusnya Komisi III DPR dapat mengambil peran masyarakat dan sekaligus menjadi juru bicara masyarakat.

"Setidaknya mengarahkan untuk mereformasi total lembaga kepolisian, bukan malah menjadi pembela polisi seperti yang mereka pertontonkan dan rakyat jelas-jelas melihatnya," ujar Effendy geram.

Effendy berpikiran lebih jauh lagi dengan mengatakan DPR mesti mewacanakan perlunya mengamandemen UU Kepolisian, terutama pasal yang menempatkan Polisi berada langsung dibawah presiden.

"Kini saat ini harus dipikirkan mengenai langkah strategis ke depan, bahwa kepolisian harus berada dibawah satu kementerian," ucapnya.

Saat ditanya adanya ancaman pemberontakan oleh kepolisian, jika ditempatkan di bawah departemen, Effendy mengatakan tak perlu khawatir, karena TNI akan berada di depan untuk melawan kepolisian.

"Jangan takut, saya menjamin TNI akan berada di depan untuk melawan polisi. Pemegang kekuasaan itu pemerintah bersama DPR. Kalau kedua sepakat menempatkan kepolisian berada dibawah kementerian, maka kepolisian wajib mematuhinya," terangnya. (*)

Minggu, 08 November 2009

Hacker Buru Nokia 1100

Hacker mencari nokia 1100.Apa yang sebenarnya terjadi?Kenapa para hacker ga nyari aja handphone yang mahal sekalian.Seperti blackberry misalnya.Ternyata setelah diselidiki kenapa para hacker mencari nokia 1100 ini,dan kabarnya lagi mereka berani membeli dengan harga tinggi.Ga tanggung tanggung harganya,sampai Rp.300 jutaan gilaaaaa.
hacker berani membeli nokia 1100 sampai 300 juta

Emang ada yang istimewa dari nokia 1100 itu ya?Dari hasil googling yang saya lakukan ternyata didalam handphone tersebut tertanam software yang mampu dimodifikasi untuk keperluan kejahatan online.Ya semacam hacking dan sejenisnya.Tapi tidak semua nokia 1100 terdapat software itu,dan yang memiliki software itu hanyalah nokia yang di produksi pabrik nokia di Bochum,Jerman.

Aduhhh gagal deh impian saya.Padahal punya nokia 1100 dirumah.Rencananya sih mau dijual ke hacker handphone nokia 1100ku ini.

Sumber : Facebook hacker

Jumat, 06 November 2009

I’tibar Di Balik Mati Lampu

Menjengkelkan. Begitulah seringkali muncul perasaan apabila lampu padam. Sebuah sikap spontan di tepi sabar yang seolah terkikis oleh hilangnya cahaya. Ekspresi jengkel pun membuntuti dengan polah yang beragam. Dari yang wajar sampai kepada yang berlebihan.

“Mamaaa, takuuut. Huuuu. Aku ga bisa lihat apa-apa. Mama di manaa ...”.

”Masya Allah, mati lampu. Padahal cuaca bagus. Mungkin ada gangguan”.

“Yah, mati lagi. Ga siang ga malam. PLN brengsek. Iuran aja ga boleh telat. Pelayanan ga pernah meningkat. Ngakunya rugi melulu. Dikorup tuh!”.

Setiap saat hasil budaya dan teknologi melaju dengan cepat. Tetapi kesiapan mental untuk menghadapinya hampir-hampir berjalan merangkak. Sebelum lampu listrik menerangi rumah-rumah kita, kita jarang mengeluh bila malam tiba. Gelap yang merayap perlahan menjumpai Maghrib sampai Isya hingga menjelang Shubuh, kita sikapi dengan amat bersahaja. Kita masih rela pergi ke Surau dan Masjid untuk berdiri dalam shaf-shaf jamaah lalu mengaji meskipun hanya diterangi cahaya bulan atau lampu minyak. Lampu petromak sungguh sangat mewah kala itu. Jarang sekali yang emosional berhadapan dengan gelap, meskipun lampu harus mati karena kehabisan minyak. Tetapi jama’ah tetap gemuk. Orang mengaji tetap semarak. Masjid menjadi tempat yang amat hidup di antara Maghrib dan Isya, kemudian semarak lagi pada saat shalat Fajar di pagi buta.

Semenjak Neon dan Bohlam menggantung di langit-langit rumah, di Masjid-Masjid atau di Surau-Surau, manusia seolah enggan menikmati suasana malam. Bahkan pobia gelap. Ada kemunduran sikap mental setelah teknologi berhasil menggubah “habis gelap terbitlah terang”. Perubahan itu, amat mencolok.

Saat aliran listrik menjalar lancar dan cahaya lampu memenuhi setiap sudut rumah menjelang Maghrib, anak-anak lebih memilih bersila di depan televisi atau layar facebooknya. Sinetron, gossip, badut pengocok perut, musik, berita, sepak bola, sulap, ramalan atau debat kusir telah menggantikan “imam” Masjid dan Surau. Atau paling minim bergegas meninggalkan wirid dan ba’diyah agar tidak ketinggalan setiap episode acara pavoritnya. Masjid dan Surau jarang lagi terdengar gaung lantunan orang mengaji. Hanya cahaya lampu gantungnya yang mewah menyirami Masjid dengan aneka warna kristalnya yang kelap-kelip. Masjid dan Surau seolah ”mati” dalam terang.

Tapi tentu, dan harapan kita, ini hanyalah kenyataan pukul rata. Masih ada keluarga muslim yang tidak terjebak emosional karena teknologi. Mereka masih seperti dulu, setia dengan panggilan ketaatan saat kumandang adzan menggema. Masih setia membunyikan rangkaian huruf-huruf Hijaiyyah selepas Maghrib menjelang Isya. Begitu juga masih ada banyak Masjid dan Surau yang tetap semarak. Sebagai ”Baitullah” dan pusat pusaran yang menarik bagai magnet setiap hati yang selalu bergantung pada-Nya. Bahkan ketika listrik padam, spiritnya tetap menyala.

Gelap karena sebab apapun sebenarnya adalah satu tanda dari ayat-ayat keagungan Allah. Dan manusia beriman tidaklah gagap dalam menghadapi penomena gelap. Pertama, karena orang beriman amat menyadari bahwa pengalaman hidupnya justru dilewati dari kegelapan. Di alam kegelapan itulah tubuhnya dibentuk dan ruhnya ditiupkan. Manusia merasakan rasa aman, nyaman dan hangat di tempat yang kokoh; rahim. Masa itu dilewatinya selama lebih kurang sembilan bulan. Masa itu adalah masa gelap yang paling istimewa dalam kandungan ibu.

Kedua, gelap adalah instrumen untuk mengukur kadar kebajikan. Apakah ia akan tetap cukup memiliki cahaya ketika akan masuk ke dalam ruang gelap liang lahad sehingga alam barzakh itu akan tetap terang, nyaman, luas dan hangat seperti kandungan ibu karena kebajikan dan imannya menjadi suluh baginya. Di sinilah hati yang penuh iman akan selalu tergerak untuk mengumpulkan sebanyak-banyaknya sumber cahaya sebagai teman yang akan menemaninya terbaring kaku di perut bumi nanti sampai waktunya ia dibangkitkan. Begitu nikmatnya ia di komplek pekuburan, sampai-sampai ia merasakan betapa cepatnya kiamat terjadi. Bagaikan orang yang terjaga dari tidur sekejap saja seraya berujar, ” Ah, cepat sekali waktu berlalu. Rasanya baru beberapa jam saja aku terlelap”. Padahal bisa jadi, ia telah terbaring ribuan tahun yang lalu terhitung sejak nafasnya berhenti.

Hati yang penuh iman selalu beramal saleh agar kuburnya tidak menjadi kegelapan kedua tetapi menyengsarakan. Layaknya ruang bawah tanah tanpa ada secuilpun lubang cahaya, ditambah lagi dengan siksanya yang pedih dan seperti tak berkesudahan. Sehingga sering mereka memohon untuk dikembalikan ke dunia untuk menjadi mushalli, atau berinfak atau menjadi orang soleh dan berharap kapan kiamat segera datang.

Kegelapan inilah yang membuat telinganya selalu menangkap dengung pesan Nabi. ”Berhati-hatilah kalian pada perbuatan zalim. Sebab kezaliman adalah kegelapan pada hari kiamat”.

Ketiga, kegelapan fisik dengan segala manifestasinya hanyalah sinyal untuk kembali menangkap pesan Tuhan, bahwa manusia tidak bisa menyandarkan keselamatan hidupnya hanya dengan kekuatan fisik sebab ia sangat terbatas. Mata barulah berfungsi apabila ada cahaya yang memantul ke retina dan menangkap bayangan di depannya. Tetapi, apabila cahaya itu hilang, hilang pulalah fungsi mata itu. Maka gelaplah sepanjang jarak pandang yang buta. Di sini menjadi terang, mengapa banyak orang yang histeris ketika lampu mati.

Lalu mengapa banyak orang yang melek tetapi hakikatnya buta? Yaitu mereka yang tidak sanggup menangkap atau enggan menangkap kebesaran Allah melalui penglihatannya. Penglihatannya tak pernah sejuruspun mengarah ke Ka’bah, tetapi dihabiskan untuk hal-hal yang mengundang nafsu birahi dan kepuasan sesaat. Maka alangkah ruginya bola mata itu jika hanya mengikuti nafsu. Dan sungguh amatlah beruntung orang yang buta bola matanya, tetapi memiliki ketajaman menangkap cahaya iman. Manusia mulia seperti Abdullah bin Ummi Maktum radhiyallahu ’anhu amatlah beruntung. Orang seperti ini adalah sesabar-sabarnya mahluk di saat lampu mati dan tidak pernah bergantung kecuali pada cahaya imannya.

Akhirnya, gelap memang mengundang sejuta respon. Ada yang enggan. Ada yang biasa saja. Ada juga yang sengaja ingin “gelap-gelapan”. Yang pasti semuanya ingin tetap terang sampai liang kubur dan pada hari di mana manusia mempertanggungjawabkan amalnya sendiri-sendiri.

Semoga kita adalah orang yang bermandi cahaya sepenuh hidup yang fana’ sampai yang baqa’. Allahu a’lam.

Sumber : Eramuslim

Kamis, 05 November 2009

Chrome 4.0 Beta Sudah Luncur



Peramban debutan Google yang dinamai Chrome kini telah memasuki versi baru. Adalah Chrome 4.0 Beta, yang kini kian memudahkan pengguna untuk tetap tersinkronisasi dan dapat mengupdate bookmark di multi komputer.

Kehadiran Chrome 4.0 Beta ini juga dapat menghapus kesulitan yang selama ini dialami pengguna. Misalnya saja copy manual bookmark menggunakan komputer yang berbeda.

Lain halnya ketika menggunakan Chrome 4.0. "Sekali pengguna mengaktifkan sync Google Chrome di tiap komputer, maka perubahan apapun yang dibuat oleh pengguna akan tampil di semua komputer yang sudah diinstal Google Chrome 4.0 Beta ini dalam beberapa detik saja," jelas Google.

Chrome 4.0 Beta ini mengusung beberapa kelebihan. Sebut saja peningkatan kecepatan dan kinerja yang 30 persen lebih baik dibanding Chrome 3.0. Sedikit ditarik ke belakang, Chrome 3.0 ini dirilis pada bulan September dan mengusung peningkatan kinerja 25 persen dari versi pendahulunya. Peningkatan tersebut termasuk HTML 5 dan redesign New Tab Page. Tertarik mencicipi Google Chrome 4.0 Beta? Kunjungi link berikut ini.

Sumber : Info Komputer

Facebook; Jejaring Sosial Atau Jebakan Sosial?

Situs jejaring sosial (social network) seharusnya dapat memberikan nuansa baru dalam kehidupan sosial kita. Namun kenyataannya, situs-situs tersebut sudah mulai dipertanyakan kemampuannya dalam meningkatkan kualitas hidup, atau bahkan cenderung membuat kita salah arah dan menjadikan kita terjebak dalam bentuk interaksi "dunia maya" yang cenderung meninggalkan interaksi sosial (social gathering).

Facebook adalah situs web jejaring sosial yang diluncurkan pada 4 Februari 2004 oleh Mark Zuckerberg, seorang lulusan Harvard dan mantan murid Ardsley High School. Pada awalnya, keanggotaannya dibatasi untuk siswa dari Harvard College, namun dalam dua bulan selanjutnya, keanggotaannya diperluas ke sekolah lain di wilayah Boston (Boston College, Boston University, MIT, Tufts), Rochester, Stanford, NYU, Northwestern, dan semua sekolah yang termasuk dalam Ivy League. Banyak perguruan tinggi lain yang selanjutnya ditambahkan berturut-turut dalam kurun waktu satu tahun setelah peluncurannya.

Akhirnya, orang-orang yang memiliki alamat surat-e suatu universitas (seperti: .edu, .ac, .uk, dll) dari seluruh dunia dapat juga bergabung dengan situs jejaring sosial ini. Selanjutnya dikembangkan pula jaringan untuk sekolah-sekolah tingkat atas dan beberapa perusahaan besar. Sejak 11 September 2006, orang dengan alamat surat-e apapun dapat mendaftar di Facebook. Pengguna dapat memilih untuk bergabung dengan satu atau lebih jaringan yang tersedia, seperti berdasarkan sekolah, tempat kerja, atau wilayah geografis.

Facebook merupakan sebuah fitur yang memungkinkan seseorang berkomunikasi dengan banyak orang secara sangat mudah. Facebook menjadikan pertemanan semakin mudah dan dekat. Seseorang di Makassar dapat memperoleh teman atau kenalan di daerah mana saja di dunia ini dan berkomunikasi dengannya hampir di setiap saat dengan biaya sangat murah. Facebook juga memungkinkan mereka saling bertukar foto dan profil masing-masing sehingga lebih saling mengenal jauh lebih baik dari sekadar berkomunikasi lewat telpon.

Masyarakat pengguna Facebook disulap menjadi para aktivis virtual. Mereka tidak merepresentasikan kenyataan dan permasalahan dunia yang sebenarnya. Misalnya saja, ketika ada sebuah kejadian yang menimpa umat Islam, maka mereka cukup dengan menyimpan bela sungkawa, kecaman, atau gagasannya di dinding Facebook, dan sudah, mereka merasa aman dan seakan-akan telah terlepas dari kewajiban lain.

Sebagai contoh konkret adalah ketika terjadi gempa bumi di Padang baru-baru ini, dinding-dinding facebook dipenuhi dengan ucapan-ucapan belasungkawa dengan berbagai bentuk dan kata-kata ikut prihatin. Mudah-mudahan saja ucapan itu diikuti dengan aksi nyata dalam meringankan beban saudara-suadaranya yang sedang ditimpa musibah.

Belum lagi ketika situs facebook menawarkan fasilitas untuk dapat masuk dalam profil seseorang dan bisa mengakses informasi-informasi yang sifatnya privat dan sangat rahasia, seperti akses ke foto-foto. Fasilitas-fasilitas seperti ini tentunya dapat lebih mempererat hubungan komunikasi dan silaturrahmi, tetapi pada sisi lain tetap harus dibuat batasan-batasan untuk menghindari kemungkinan munculnya efek-efek negatif dari fasilitas ini.

Terutama sekali karena foto-foto yang diupload dalam profil tersebut dapat saja berbentuk foto-foto koleksi pribadi yang secara islami tidak pantas ditampilkan dan diperlihatkan kepada orang lain.
Kecanduan situs jejaring sosial seperti Facebook juga bisa membahayakan dan merusak performa mental seseorang.

Hal ini memang bertolak belakang dengan tujuan dibentuknya situs-situs jejaring sosial, di mana pengguna diiming-imingi untuk dapat menemukan teman-teman lama atau berkomentar mengenai apa yang sedang terjadi pada rekannya saat itu. Efeknya adalah suatu hubungan mulai menjadi kering ketika para individunya tak lagi menghadiri social gathering, menghindari pertemuan dengan teman-teman atau keluarga, dan lebih memilih berlama-lama menatap komputer (atau ponsel). Dan ketika berinteraksi langsung dengan rekan-rekan, mereka menjadi gelisah karena "berpisah" dari komputernya dan ingin cepat-cepat kembali berada di depan komputernya.

Ketika persoalan jejaring sosial ini masuk ke dalam ranah keagamaan, maka dapat dipahami bahwa agama Islam sangat menekankan adanya etika dan akhlak dalam bangunan interaksi sosial. Sungguh ironi, jika situs persahabatan dan jalinan silaturrahmi itu dianggap bertentangan dengan hukum Islam, karena situs ini merupakan alat komunikasi dari hasil kreativitas manusia yang juga anugerah Allah swt untuk bisa memanfaatkan alam dan alat untuk kemajuan kemaslahatan.

Teknologi adalah sunatullah dan tidak ada yang bisa menghambatnya karena dia akan berjalan terus. Yang menjadi persoalan, bukan alat layanan atau facebook, tetapi orang yang memakai alat tersebut. Jadi, selama untuk kemaslahatan dibolehkan dalam Islam, termasuk penggunaan situs facebook, yang tidak boleh adalah orang memanfaatkan alat itu untuk ke arah yang tidak baik.

Dampak negatif dari penggunaan situs facebook tidak mesti menjadi alasan untuk melarang situs itu, justru menjadi tugas para ulama dan pemerintah mengarahkan alat itu menjadi sesuatu yang produktif dan tidak dipergunakan pada tempat yang salah. Facebook juga bisa menjadi media dakwah. Facebook itu harus dimanfaatkan ke arah yang positif sehingga facebook bisa menjadi dunia nyata yang mendatangkan banyak manfaat.

Untuk menghindari efek-efek negatif yang mungkin dimunculkan oleh facebook, maka harus ada langkah konkret dalam memperbarui paradigma (cara pandang) terhadap facebook dan produk internet lainnya sebagai sarana atau media yang memberikan kemudahan untuk beribadah kepada Allah swt.

Maka, peningkatan produktivitas akan mengalami lonjakan kenaikan yang tinggi karena media itu telah memberi banyak manfaat kepada kita, seperti terjalinnya hubungan silaturrahmi secara cepat dan meluas, saling mengingatkan dalam kebaikan dengan cara membuat catatan-catatan yang bermuatan positif pada dinding-dinding facebook, bukan menjadi sarana yang menjerumuskan dan menjebak kita kepada kesia-siaan, waktu yang terbuang dan berbagai kemudaratan lainnya.

Dari paparan di atas, dapat dipahami bahwa facebook sebagai alat dan media komunikasi menempati posisi bebas nilai. Seperti halnya telepon, surat menyurat, dan berbagai alat komunikasi lainnya, facebook tidak menempati posisi halal atau haram. Tatacara berkomunikasi, isi komunikasi, serta profil yang ditampilkan, itulah yang bisa dinilai. Apakah sesuai dengan norma dan etika Islam atau tidak. Seorang muslim selayaknya memperhatikan nilai-nilai akhlak Islam dalam setiap aktivitasnya, termasuk dalam menggunakan facebook.

Sumber : Fajar Online

Rabu, 04 November 2009

Dampak/Bahaya Masturbasi Bagi Remaja Laki-Laki

99% remaja laki-laki di dunia ini pada umumnya pasti sudah pernah melakukan masturbasi / onani, biasanya dilakukan antara umur 17 s.d 20 tahun. Banyak pandangan yang mengungkapkan 'kebiasaan' ini normal, dan tak jarang yang mengatakan ini tidak baik.

Jika dilihat dari sisi seksologi, hal ini adalah 'biasa' karena dorongan hormon testosteron sedang aktifnya pada umur 17 s.d 20 tahun. Jika dilihat dari sisi norma manusia dan agama, sudah pasti dilarang. Jadi, mana yang benar?

Saya akan mengajak anda untuk menelaah lebih jauh kebaikan dan keburukan dari masturbasi / onani bagi para remaja laki-laki.

Keuntungan:

--> Agar tidak 'kaget' pada MP / Malam Pengantin / Malam Pertama.
--> (Katanya) Mr. P bisa besar, panjang, dan kuat. (ini tidak benar)
--> Mencegah kanker prostat. (mungkin ya, mungkin tidak)

Keburukan:

(secara fisik)
--> Berpotensi terhadap ejakulasi dini kelak jika melakukan hubungan seksual dengan istri.
--> Resiko terserang kanker prostat di usia senja makin besar.
--> Kemungkinan Mr. P dan Testis 'cepat rusak'.
--> Konsentrasi susah / sulit fokus.
--> Tidur tidak nyenyak / insomnia.
--> Jantung berdebar terus menerus.
--> Paru-paru bekerja tidak optimal / nafasnya cepat.
--> Kepala sering pusing.

(secara mental)
--> Perasaan bersalah setelah masturbasi / onani.
--> Pada beberapa kasus, banyak anak muda yang kecelakaan ketika beraktifitas / bekerja akibat tidak fokus / konsentrasi.
--> Jadi sering melamun.
--> Berpotensi terserang penyakit psikologi yang bernama 'Bipolar Disorder' (Gangguan Bipolar), jika terserang penyakit ini akan sulit disembuhkan, obatnya adalah kekuatan iman. Hasil dari penyakit ini jika makin parah akan menjadi sex maniac / seks maniak.
--> Jika sudah terbiasa masturbasi / onani, maka ketika ditahan untuk tidak melakukannya, sang sperma akan keluar dengan sendirinya (ini kasus paling kronis). Karena ini adalah hasil dari perintah otak yang tidak dapat 'menahannya'.
--> Mudah marah, pelampiasannya adalah masturbasi.

Bagaimana? Kaget? Bingung? Memang fakta-fakta di atas adalah benar adanya. Jadi, cegahlah sejak dini. Lalu, bagaimana cara mencegahnya?

Ini caranya:

--> Rajin beribadah / mendekatkan diri ke agama dan hal-hal yang dianjurkan agama.
--> Lakukan kegiatan positif seperti main game / gaming, baca buku, nonton TV / Bioskop / DVD, Browsing dsj.
--> Hindari pikiran, ucapan, dan perbuatan yang berjenis pornografi / pornoaksi.
--> Cari pergaulan/teman yang positif / membangun diri kita.
--> Jangan nonton / download / lihat hal-hal yang menjurus ke arah pornografi / pornoaksi dalam bentuk apapun.
--> Jika punya 'koleksi' di komputer, rak, dan tempat-tempat 'rahasia' lain. Binasakan semuanya sedini mungkin.
--> Dengarlah lagu-lagu yang 'ear-friendly'. Jangan mendengar lagu-lagu dugem. Bisa memunculkan pikiran negatif.
--> Kendalikan dirimu sendiri.
--> Jika teman/relasi/keluarga mengajak beraktifitas / jalan-jalan, usahakan ikut berpartisipasi, jika anda sering berada di rumah / kamar sendirian, makin besar potensi anda untuk masturbasi / onani.
--> Jangan melamun.

Demikian artikel dari saya. Semoga bisa membantu anda. Terima kasih.

Lebih banyak artikel klik disini

Menghapus Istilah Buaya

DENGAN rendah hati, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal (Pol) Bambang Hendarso Danuri meminta maaf atas pernyataan 'cicak dan buaya' yang dilansir Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komisaris Jenderal Susno Duadji, beberapa saat lalu.

Langkah Kapolri itu bisa dimengerti. Bagaimanapun, istilah 'cicak dan buaya' adalah pernyataan oknum pejabat Polri dan bukan pernyataan institusi Polri. Namun, akibatnya sudah dirasakan berdampak negatif. Seakan Polri itu buaya yang berkonotasi buruk, apalagi sudah ada istilah buaya darat di kalangan rakyat. Itulah sebabnya, Kapolri meminta maaf dan tentu kita apresiasi.

Dalam acara yang dimoderatori Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring, Senin (2/11), Kapolri telah meminta media massa tidak lagi menggunakan istilah 'cicak dan buaya'.

Mari kita perhatikan pernyataan Kepala Polri yang rendah hati, bahwa "Saya adalah bagian dari cicak. Penyidik di KPK adalah anggota Polri. Saya sebagai pimpinan Polri meminta maaf atas pernyataan oknum anggota Polri." Kapolri menegaskan akan ada langkah konkret yang akan diambil terhadap Susno.

Kapolri memang perlu menjelaskan penanganan kasus KPK sampai penahanan Wakil Ketua (nonaktif) KPK, Bibit Samad Rianto dan Chandra M Hamzah, sebagaimana pernah ia sampaikan dalam berbagai kesempatan.

Dalam hal ini, ada baiknya Kapolri menanggapi besarnya dukungan publik yang meminta penangguhan penahanan terhadap Bibit dan Chandra. Hal itu bisa didiskusikan dan dibahas di internal dulu.

Kapolri juga perlu memperhatikan pernyataan Staf Khusus Presiden bidang Hukum Denny Indrayana yang menyatakan bukti-bukti dan sangkaan yang disampaikan Mabes Polri terkait kasus dugaan suap yang melibatkan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif, Bibit Samad Riyanto dan Chandra Hamzah, meragukan.

Kondisi itu diakui telah memunculkan 'perlawanan' terhadap penahanan keduanya. Denny melihat, bukti dan sangkaan yang disampaikan Polri kurang kuat, sehingga menimbulkan keraguan publik.

Terkait hal itu, Kapolri dapat menindaklanjuti pernyataan Denny dengan menyatakan seharusnya yang ditahan adalah Anggoro dan Anggodo Widjojo. Langkah itu harus dilakukan Kepolisian untuk memperjelas duduk perkara kasus dugaan penyuapan kepada Bibit dan Chandra semakin rumit.

Kapolri perlu juga mencermati kenyataan bahwa dukungan yang diberikan kepada Bibit dan Chandra yang kini ditahan di Markas Brimob Kelapa Dua Polri, Depok, Jawa Barat, terus mengalir.

Puluhan tokoh nasional, di antaranya Abdurrahman Wahid, Adnan Buyung Nasution.

Todung Mulya Lubis, Syafii Maarif, Komarudin Hidayat, Azyumardi Azra, Imam Prasodjo, Satya Arinanto, dan Erry Riyana Hardjapamekas, memberi jaminan untuk menangguhkan penahanan keduanya. Tak hanya itu, puluhan ribu warga ikut memberi dukungan lewat situs jejaring, facebook dan Twitter.

Semua itu perlu dicermati Kapolri dengan baik dan teliti agar kasus hukum ini dapat diatasi dan nama baik institusi Polri maupun KPK tetap terjaga. Tentu, Kapolri harus memikirkan terorobosan untuk memecahkan persoalan.

Jangan sampai isu 'cicak dan buaya' bisa dihapuskan, namun isu krusial lainnya menyangkut Polri dan KPK malah terabaikan. Tentu ini tak kita harapkan. Bagaimanapun kepolisian harus refleksi diri, melihat ke depan dan tangkas dalam memecahkan persoalan. Publik ingin pemberantasan korupsi terus digalakkan, dan kinerja Polri, Kejaksaan dan KPK makin efektif dan berkualitas.

Itu saja dulu yang diharapkan publik. Langkah ke arah sana harus diprioritaskan.

Sumber : inilah.com

Posting Facebook Bisa Ditangkap Polisi

INILAH.COM, Jakarta - Seorang siswa tidak bisa lagi masuk sekolah. Remaja itu ditangkap hanya karena komentar yang dibuat di Facebook.

Siswa yang masih terhitung remaja itu dituntut karena ancaman teror. Dia ditangkap karena posting di halaman Facebook dan diketahui oleh pejabat sekolah yang melapor ke polisi.

"Sekolah berpikir cukup serius sehingga menghubungi kami, dan setelah menyelidiki, kami pikir itu cukup serius untuk menuntut anak muda itu," kata Kapten Robert Grabowski dari Kepolisian Macon AS.

Polisi tidak menyebut nama dan usia siswa itu. Namun polisi menyebut pelajar itu memposting pernyataan "Surden ppl pantas mati di sekolah " dan "Aku sedang dalam suasana hati untuk membunuh."

Beberapa orang berpendapat bahwa posting itu hanya lelucon, tapi kepala sekolah Mount de Sales Akademi Katy Prebble mengatakan hal itu bukan bahan tertawaan. Dia mengirimkan surat kepada para orang tua selama akhir pekan.

"Kita harus memilih kata-kata dengan hati-hati, dan jejaring sosial menyediakan audiens yang lebih luas daripada yang dibayangkan," kata Prebble. Dia tidak mau berkomentar tentang bagaimana ia mengetahui adanya posting itu.

Polisi mengatakan itu sebagai penangkapan pertama kalinya dari bukti yang ditemukan di Facebook. Kapten Grabowski mengatakan peristiwa itu bisa terulang, karena apapun yang diketik akan dipublikasikan dan dapat digunakan sebagai bukti.

"Saya pikir setiap orang harus melihat apa yang mereka tulis dan apa yang mereka taruh di komputer," kata Kapten Grabowski.

Sumber : inilah.com

Selasa, 03 November 2009

Membuat Tulisan Terbalik

Mungkin sobat pernah mendapat comment di facebook dengan tulisan terbalik, penasaran kan?
Aku juga pernah dapat comment dengan tulisan terbalik sampai susah banget bacanya. Aku sampai heran bagaimana ini nulisnya? ternyata setelah tanya sama om Google akhirnya ketemu juga jawabnya.
Mau tahu caranya...?
Pertama masuk www.fliptextgenerator.com
Ketikkan kata atau kalimat di kolom yang bagian atas maka akan muncul tulisan terbalik di kolom bagian bawah, langsung copas aja, lumayan bisa buat jahilin teman di facebook.
Selamat mencoba

Sejarah Sistem Operasi dari DOS, Windows sampai Linux

Jangan melupakan sejarah …!
Kalimat ini bukan hanya berlaku di dunia nyata, tetapi juga di dunia komputer, khususnya dunia sistem operasi.

Mempelajari sejarah memang menarik, bahkan sekalipun itu hanya sejarah sistem operasi / operating system (OS) suatu komputer. Paling tidak dengan mempelajari sejarah sistem operasi komputer, wawasan kita bertambah luas dan tidak hanya berkutat pada satu sistem operasi saja.

Artikel ini akan menguraikan sejarah sistem operasi dari DOS, Mac, Windows, BSD, sampai Linux.

1980

* QDOS : Tim Paterson dari Seattle Computer menulis QDOS yang dibuat dari OS terkenal pada masa itu, CP/M. QDOS (Quick and Dirty Operating System) dipasarkan oleh Seatle Computer dengan nama 86-DOS karena dirancang untuk prosesor Intel 8086.
* Microsoft : Bill Gates dari Microsoft membeli lisensi QDOS dan menjualnya ke berbagai perusahaan komputer.

1981

* PC­ DOS : IBM meluncurkan PC­ DOS yang dibeli dari Microsoft untuk komputernya yang berbasis prosesor Intel 8086.
* MS­ DOS : Microsoft menggunakan nama MS­ DOS untuk OS ini jika dijual oleh perusahaan diluar IBM.

1983

* MS­ DOS 2.0 : Versi 2.0 dari MS­ DOS diluncurkan pada komputer PC XT.

1984

* System 1.0 : Apple meluncurkan Macintosh dengan OS yang diturunkan dari BSD UNIX. System 1.0 merupakan sistem operasi pertama yang telah berbasis grafis dan menggunakan mouse.
* MS ­DOS 3.0 : Microsoft meluncurkan MS DOS 3.0 untuk PC AT yang menggunakan chip Intel 80286 dan yang mulai mendukung penggunaan hard disk lebih dari 10 MB.
* MS ­DOS 3.1 : Microsoft meluncurkan MS­DOS 3.1 yang memberikan dukungan untuk jaringan.

1985

* MS ­Windows 1.0 : Microsoft memperkenalkan MS­Windows, sistem operasi yang telah menyediakan lingkungan berbasis grafis (GUI) dan kemampuan multitasking. Sayangnya sistem operasi ini sangat buruk performanya dan tidak mampu menyamai kesuksesan Apple.
* Novell Netware : Novell meluncurkan sistem operasi berbasis jaringan Netware 86 yang dibuat untuk prosesor Intel 8086.

1986

* MS­ DOS 3.2 : Microsoft meluncurkan MS­ DOS 3.2 yang menambahkan dukungan untuk floppy 3.5 inch 720 KB.

1987

* OS/2 : IBM memperkenalkan OS/2 yang telah berbasis grafis, sebagai calon pengganti IBM PC DOS.
* MS­ DOS 3.3 : Microsoft meluncurkan MS­ DOS 3.3 yang merupakan versi paling populer dari MS DOS.
* Windows 2.0 : Windows versi 2.0 diperkenalkan.
* MINIX : Andrew S. Tanenbaum mengembangkan Minix, sistem operasi berbasis Unix yang ditujukan untuk pendidikan. MINIX nantinya menginspirasi pembuatan Linux.

1988

* MS­ DOS 4.0 : Microsoft mengeluarkan MS­DOS 4.0 dengan suasana grafis.
* WWW : Proposal World Wide Web (WWW) oleh Tim Berners­Lee.

1989

* NetWare/386 (juga dikenal sebagai versi 3) diluncurkan oleh Novell untuk prosesor Intel 80386.

1990

* Perpisahan : Dua perusahaan raksasa berpisah, IBM berjalan dengan OS/2 dan Microsoft berkonsentrasi pada Windows.
* Windows 3.0 : Microsoft meluncurkan Windows versi 3.0 yang mendapat sambutan cukup baik.
* MS­Office : Microsoft membundel Word, Excel, dan PowerPoint untuk menyingkirkan saingannya seperti Lotus 1­2­3, Wordstar, Word Perfect dan Quattro.
* DR DOS : Digital Research memperkenalkan DR DOS 5.0.

1991

* Linux 0.01 : Mahasiswa Helsinki bernama Linus Torvalds mengembangkan OS berbasis Unix dari sistem operasi Minix yang diberi nama Linux.
* MS DOS 5.0 : Microsoft meluncurkan MS­DOS 5.0 dengan penambahan fasilitas full­-screen editor, undelete, unformat dan Qbasic.

1992

* Windows 3.1 : Microsoft meluncurkan Windows 3.1 dan kemudian Windows for Workgroups 3.11 di tahun berikutnya.
* 386 BSD : OS berbasis Open Source turunan dari BSD Unix didistribusikan oleh Bill Jolitz setelah meninggalkan Berkeley Software Design, Inc (BSDI). 386 BSD nantinya menjadi induk dari proyek Open Source BSD lainnya, seperti NetBSD, FreeBSD, dan OpenBSD.
* Distro Linux : Linux didistribusikan dalam format distro yang merupakan gabungan dari OS plus program aplikasi. Distro pertama Linux dikenal sebagai SLS (Softlanding Linux System).

1993

* Windows NT : Microsoft meluncurkan Windows NT, OS pertama berbasis grafis tanpa DOS didalamnya yang direncanakan untuk server jaringan.
* Web Browser : NCSA memperkenalkan rilis pertama Mosaic, browser web untuk Internet.
* MS­ DOS 6.0 : Microsoft memperkenalkan MS­DOS 6.0 Upgrade, yang mencakup program kompresi harddisk DoubleSpace.
* Slackware : Patrick Volkerding mendistribusikan Slackware Linux yang menjadi distro populer pertama di kalangan pengguna Linux.
* Debian : Ian Murdock dari Free Software Foundation (FSF) membuat OS berbasis Linux dengan nama Debian.
* MS­ DOS 6.2 : Microsoft meluncurkan MS­DOS 6.2.
* NetBSD : Proyek baru OS berbasis Open Source yang dikembangkan dari 386BSD dibuat dengan menggunakan nama NetBSD.
* FreeBSD : Menyusul NetBSD, satu lagi proyek yang juga dikembangkan dari 386BSD dibuat dengan nama FreeBSD.

1994

* Netscape : Internet meraih popularitas besar saat Netscape memperkenalkan Navigator sebagai browser Internet.
* MS­DOS 6.22 : Microsoft meluncurkan MS­DOS 6.22 dengan program kompresi bernama DriveSpace. Ini merupakan versi terakhir dari MS DOS.
* FreeDOS : Jim Hall, mahasiswa dari Universitas Wisconsin­River Falls Development mengembangkan FreeDOS. FreeDOS dibuat setelah Microsoft berniat menghentikan dukungannya untuk DOS dan menggantikannya dengan Windows 95.
* SuSE : OS Linux versi Jerman dikembangkan oleh Software und System Entwicklung GmbH (SuSE) dan dibuat dari distro Linux pertama, SLS.
* Red Hat : Marc Ewing memulai pembuatan distro Red Hat Linux.

1995

* Windows 95 : Microsoft meluncurkan Windows 95 dengan lagu Start Me Up dari Rolling Stones dan terjual lebih dari 1 juta salinan dalam waktu 4 hari.
* PC DOS 7 : IBM memperkenalkan PC DOS 7 yang terintegrasi dengan program populer pengkompres data Stacker dari Stac Electronics. Ini merupakan versi terakhir dari IBM PC DOS.
* Windows CE : Versi pertama Windows CE diperkenalkan ke publik.
* PalmOS : Palm menjadi populer dengan PalmOS untuk PDA.
* OpenBSD : Theo de Raadt pencetus NetBSD mengembangkan OpenBSD.

1996

* Windows NT 4.0 : Microsoft meluncurkan Windows NT versi 4.0

1997

* Mac OS : Untuk pertama kalinya Apple memperkenalkan penggunaan nama Mac OS pada Mac OS 7.6.

1998

* Windows 98 : Web browser Internet Explorer menjadi bagian penting dari Windows 98 dan berhasil menumbangkan dominasi Netscape Navigator.
* Server Linux : Linux mendapat dukungan dari banyak perusahaan besar, seperti IBM, Sun Microsystem dan Hewlet Packard. Server berbasis Linux mulai banyak dipergunakan menggantikan server berbasis Windows NT.
* Google : Search Engine terbaik hadir di Internet dan diketahui menggunakan Linux sebagai servernya.
* Japan Goes Linux : TurboLinux diluncurkan di Jepang dan segera menjadi OS favorit di Asia, khususnya di Jepang, China dan Korea.
* Mandrake : Gael Duval dari Brazil mengembangkan distro Mandrake yang diturunkan dari Red Hat.

1999

* Support : Hewlett Packard mengumumkan layanan 24/7 untuk distro Caldera, Turbo Linux, Red Hat dan SuSE.
* Corel Linux : Corel pembuat program Corel Draw, yang sebelumnya telah menyediakan Word Perfect versi Linux, ikut membuat OS berbasis Linux dengan nama Corel Linux dan yang nantinya beralih nama menjadi Xandros.

2000

* Mac OS/X : Mac OS diganti dengan mesin berbasis BSD Unix dengan kernel yang disebut sebagai Mac OS/X.
* Windows 2000: Microsoft meluncurkan Windows 2000 sebagai penerus Windows NT.
* Windows Me : Microsoft meluncurkan Windows Me, versi terakhir dari Windows 95.
* China Goes Linux : Red Flag Linux diluncurkan dari Republik Rakyat China.
* Microsoft vs IBM : CEO Microsoft Steve Ballmer menyebut Linux sebagai kanker dalam sebuah interview dengan Chicago Sun­Times. Di lain pihak, CEO IBM Louis Gartsner menyatakan dukungan pada Linux dengan menginvestasikan $ 1 milyar untuk pengembangan Linux.

2001

* Windows XP : Microsoft memperkenalkan Windows XP.
* Lindows: Michael Robertson, pendiri MP3.com, memulai pengembangan Lindows yang diturunkan dari Debian. Nantinya Lindows berganti nama menjadi Linspire karena adanya tuntutan perubahan nama oleh Microsoft.

2002

* Open Office : Program perkantoran berbasis Open Source diluncurkan oleh Sun Microsystem.
* OS Lokal : OS buatan anak negeri berbasis Linux mulai bermunculan, diantaranya Trustix Merdeka, WinBI, RimbaLinux, Komura.

2003

* Windows 2003 : Microsoft meluncurkan Windows Server 2003.
* Fedora : Redhat mengumumkan distro Fedora Core sebagai penggantinya. Nantinya ada beberapa distro lokal yang dibuat berbasiskan Fedora, seperti BlankOn 1.0 dan IGOS Nusantara.
* Novell : Ximian, perusahaan pengembang software berbasis Linux dibeli oleh Novell, begitu juga halnya dengan SuSE yang diakuisisi oleh Novell.
* LiveCD : Knoppix merupakan distro pertama Linux yang dikembangkan dengan konsep LiveCD yang bisa dipergunakan tanpa harus diinstal terlebih dahulu. Distro lokal yang dibuat dari Knoppix adalah Linux Sehat dan Waroeng IGOS.

2004

* Ubuntu : Versi pertama Ubuntu diluncurkan dan didistribusikan ke seluruh dunia. Ada beberapa versi distro yang dikeluarkan, yaitu Ubuntu (berbasis Gnome), Kubuntu (berbasis KDE), Xubuntu (berbasis XFCE), dan Edubuntu (untuk pendidikan).

2005

* Mandriva : Mandrake bergabung dengan Conectiva dan berganti nama menjadi Mandriva.

2006

* Unbreakable Linux : Oracle ikut membuat distro berbasis Linux yang diturunkan dari Red Hat Enterprise.
* CHIPLux : Distro lokal terus bermunculan di tahun ini, bahkan Majalah CHIP yang lebih banyak memberikan pembahasan tentang Windows juga tidak ketinggalan membuat distro Linux dengan nama CHIPLux, yang diturunkan dari distro lokal PC LINUX dari keluarga PCLinuxOS (varian Mandriva). CHIPLux merupakan distro lokal pertama yang didistribusikan dalam format DVD.

2007

* Vista : Setelah tertunda untuk beberapa lama, Microsoft akhirnya meluncurkan Windows Vista. Windows Vista memperkenalkan fitur 3D Desktop dengan Aero Glass, SideBar, dan Flip 3D. Sayangnya semua keindahan ini harus dibayar mahal dengan kebutuhan spesifikasi komputer yang sangat tinggi.

2008

* 3D OS : Tidak seperti halnya Vista yang membutuhkan spesifikasi tinggi, 3D Desktop di Linux muncul dengan spesifikasi komputer yang sangat ringan. Era hadirnya teknologi 3D Desktop di Indonesia ditandai dengan hadirnya sistem operasi 3D OS yang dikembangkan oleh PC LINUX. Ada beberapa versi yang disediakan, yaitu versi 3D OS untuk pengguna umum serta versi distro warnet Linux dan game center Linux.

Sumber : PCLINUX3D

Senin, 02 November 2009

Sejarah Komputer

Pengertian Komputer
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.
Secara luas, Komputer dapat didefinisikan sebagai suatu peralatan elektronik yang terdiri dari beberapa komponen, yang dapat bekerja sama antara komponen satu dengan yang lain untuk menghasilkan suatu informasi berdasarkan program dan data yang ada. Adapun komponen komputer adalah meliputi : Layar Monitor, CPU, Keyboard, Mouse dan Printer (sbg pelengkap). Tanpa printer komputer tetap dapat melakukan tugasnya sebagai pengolah data, namun sebatas terlihat dilayar monitor belum dalam bentuk print out (kertas).
Dalam definisi seperti itu terdapat alat seperti slide rule, jenis kalkulator mekanik mulai dari abakus dan seterusnya, sampai semua komputer elektronik yang kontemporer. Istilah lebih baik yang cocok untuk arti luas seperti "komputer" adalah "yang memproses informasi" atau "sistem pengolah informasi."
Saat ini, komputer sudah semakin canggih. Tetapi, sebelumnya komputer tidak sekecil, secanggih, sekeren dan seringan sekarang. Dalam sejarah komputer, ada 5 generasi dalam sejarah komputer.
Generasi Komputer
Generasi Pertama
Dengan terjadinya Perang Dunia Kedua, negara-negara yang terlibat dalam perang tersebut berusaha mengembangkan komputer untuk mengeksploit potensi strategis yang dimiliki komputer. Hal ini meningkatkan pendanaan pengembangan komputer serta mempercepat kemajuan teknik komputer. Pada tahun 1941, Konrad Zuse, seorang insinyur Jerman membangun sebuah komputer, Z3, untuk mendesain pesawat terbang dan peluru kendali.
Pihak sekutu juga membuat kemajuan lain dalam pengembangan kekuatan komputer. Tahun 1943, pihak Inggris menyelesaikan komputer pemecah kode rahasia yang dinamakan Colossus untuk memecahkan kode rahasia yang digunakan Jerman. Dampak pembuatan Colossus tidak terlalu mempengaruhi perkembangan industri komputer dikarenakan dua alasan. Pertama, Colossus bukan merupakan komputer serbaguna (general-purpose computer), ia hanya didesain untuk memecahkan kode rahasia. Kedua, keberadaan mesin ini dijaga kerahasiaannya hingga satu dekade setelah perang berakhir.
Usaha yang dilakukan oleh pihak Amerika pada saat itu menghasilkan suatu kemajuan lain. Howard H. Aiken (1900-1973), seorang insinyur Harvard yang bekerja dengan IBM, berhasil memproduksi kalkulator elektronik untuk US Navy. Kalkulator tersebut berukuran panjang setengah lapangan bola kaki dan memiliki rentang kabel sepanjang 500 mil. The Harvard-IBM Automatic Sequence Controlled Calculator, atau Mark I, merupakan komputer relai elektronik. Ia menggunakan sinyal elektromagnetik untuk menggerakkan komponen mekanik. Mesin tersebut beropreasi dengan lambat (ia membutuhkan 3-5 detik untuk setiap perhitungan) dan tidak fleksibel (urutan kalkulasi tidak dapat diubah). Kalkulator tersebut dapat melakukan perhitungan aritmatik dasar dan persamaan yang lebih kompleks.
Perkembangan komputer lain pada masa kini adalah Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC), yang dibuat oleh kerjasama antara pemerintah Amerika Serikat dan University of Pennsylvania. Terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder, komputer tersebut merupakan mesin yang sangat besar yang mengkonsumsi daya sebesar 160kW.
Komputer ini dirancang oleh John Presper Eckert (1919-1995) dan John W. Mauchly (1907-1980), ENIAC merupakan komputer serbaguna (general purpose computer) yang bekerja 1000 kali lebih cepat dibandingkan Mark I.
Pada pertengahan 1940-an, John von Neumann (1903-1957) bergabung dengan tim University of Pennsylvania dalam usaha membangun konsep desain komputer yang hingga 40 tahun mendatang masih dipakai dalam teknik komputer. Von Neumann mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Computer (EDVAC) pada tahun 1945 dengan sebuah memori untuk menampung baik program ataupun data. Teknik ini memungkinkan komputer untuk berhenti pada suatu saat dan kemudian melanjutkan pekerjaannya kembali. Kunci utama arsitektur von Neumann adalah unit pemrosesan sentral (CPU), yang memungkinkan seluruh fungsi komputer untuk dikoordinasikan melalui satu sumber tunggal. Tahun 1951, UNIVAC I (Universal Automatic Computer I) yang dibuat oleh Remington Rand, menjadi komputer komersial pertama yang memanfaatkan model arsitektur Von Neumann tersebut.
Baik Badan Sensus Amerika Serikat dan General Electric memiliki UNIVAC. Salah satu hasil mengesankan yang dicapai oleh UNIVAC dalah keberhasilannya dalam memprediksi kemenangan Dwilight D. Eisenhower dalam pemilihan presiden tahun 1952.
Komputer Generasi pertama dikarakteristik dengan fakta bahwa instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk suatu tugas tertentu. Setiap komputer memiliki program kode biner yang berbeda yang disebut “bahasa mesin” (machine language). Hal ini menyebabkan komputer sulit untuk diprogram dan membatasi kecepatannya. Ciri lain komputer generasi pertama adalah penggunaan tube vakum (yang membuat komputer pada masa tersebut berukuran sangat besar) dan silinder magnetik untuk penyimpanan data.

Generasi Kedua
Pada tahun 1948, penemuan transistor sangat mempengaruhi perkembangan komputer. Transistor menggantikan tube vakum di televisi, radio, dan komputer. Akibatnya, ukuran mesin-mesin elektrik berkurang drastis.
Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai pada tahun 1956. Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan, dan lebih hemat energi dibanding para pendahulunya. Mesin pertama yang memanfaatkan teknologi baru ini adalah superkomputer. IBM membuat superkomputer bernama Stretch, dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC. Komputer-komputer ini, yang dikembangkan untuk laboratorium energi atom, dapat menangani sejumlah besar data, sebuah kemampuan yang sangat dibutuhkan oleh peneliti atom. Mesin tersebut sangat mahal dan cenderung terlalu kompleks untuk kebutuhan komputasi bisnis, sehingga membatasi kepopulerannya. Hanya ada dua LARC yang pernah dipasang dan digunakan: satu di Lawrence Radiation Labs di Livermore, California, dan yang lainnya di US Navy Research and Development Center di Washington D.C. Komputer generasi kedua menggantikan bahasa mesin dengan bahasa assembly. Bahasa assembly adalah bahasa yang menggunakan singkatan-singakatan untuk menggantikan kode biner.
Pada awal 1960-an, mulai bermunculan komputer generasi kedua yang sukses di bidang bisnis, di universitas, dan di pemerintahan. Komputer-komputer generasi kedua ini merupakan komputer yang sepenuhnya menggunakan transistor. Mereka juga memiliki komponen-komponen yang dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini: printer, penyimpanan dalam disket, memory, sistem operasi, dan program.
Salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secara luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar menggunakan komputer generasi kedua untuk memproses informasi keuangan.
Program yang tersimpan di dalam komputer dan bahasa pemrograman yang ada di dalamnya memberikan fleksibilitas kepada komputer. Fleksibilitas ini meningkatkan kinerja dengan harga yang pantas bagi penggunaan bisnis. Dengan konsep ini, komputer dapat mencetak faktur pembelian konsumen dan kemudian menjalankan desain produk atau menghitung daftar gaji. Beberapa bahasa pemrograman mulai bermunculan pada saat itu. Bahasa pemrograman Common Business-Oriented Language (COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN) mulai umum digunakan. Bahasa pemrograman ini menggantikan kode mesin yang rumit dengan kata-kata, kalimat, dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia. Hal ini memudahkan seseorang untuk memprogram dan mengatur komputer. Berbagai macam karir baru bermunculan (programmer, analis sistem, dan ahli sistem komputer). Industri piranti lunak juga mulai bermunculan dan berkembang pada masa komputer generasi kedua ini.

Generasi Ketiga
Walaupun transistor dalam banyak hal mengungguli tube vakum, namun transistor menghasilkan panas yang cukup besar, yang dapat berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer. Batu kuarsa (quartz rock) menghilangkan masalah ini. Jack Kilby, seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. IC mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon kecil yang terbuat dari pasir kuarsa. Pada ilmuwan kemudian berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ke dalam suatu chip tunggal yang disebut semikonduktor. Hasilnya, komputer menjadO semakin kecil karena komponen-komponen dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer generasi ketiga lainnya adalah penggunaan sistem operasi (operating system) yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori

Generasi Keempat
Setelah IC, tujuan pengembangan menjadi lebih jelas: mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen-komponen elektrik. Large Scale Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal.
Ultra-Large Scale Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan. Kemampuan untuk memasang sedemikian banyak komponen dalam suatu keping yang berukurang setengah keping uang logam mendorong turunnya harga dan ukuran komputer. Hal tersebut juga meningkatkan daya kerja, efisiensi dan keterandalan komputer. Chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil. Sebelumnya, IC dibuat untuk mengerjakan suatu tugas tertentu yang spesifik. Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat diproduksi dan kemudian diprogram untuk memenuhi seluruh kebutuhan yang diinginkan. Tidak lama kemudian, setiap piranti rumah tangga seperti microwave, oven, televisi, dan mobil dengan electronic fuel injection (EFI) dilengkapi dengan mikroprosesor.
Perkembangan yang demikian memungkinkan orang-orang biasa untuk menggunakan komputer biasa. Komputer tidak lagi menjadi dominasi perusahaan-perusahaan besar atau lembaga pemerintah. Pada pertengahan tahun 1970-an, perakit komputer menawarkan produk komputer mereka ke masyarakat umum. Komputer-komputer ini, yang disebut minikomputer, dijual dengan paket piranti lunak yang mudah digunakan oleh kalangan awam. Piranti lunak yang paling populer pada saat itu adalah program word processing dan spreadsheet. Pada awal 1980-an, video game seperti Atari 2600 menarik perhatian konsumen pada komputer rumahan yang lebih canggih dan dapat diprogram.
Pada tahun 1981, IBM memperkenalkan penggunaan Personal Computer (PC) untuk penggunaan di rumah, kantor, dan sekolah. Jumlah PC yang digunakan melonjak dari 2 juta unit di tahun 1981 menjadi 5,5 juta unit di tahun 1982. Sepuluh tahun kemudian, 65 juta PC digunakan. Komputer melanjutkan evolusinya menuju ukuran yang lebih kecil, dari komputer yang berada di atas meja (desktop computer) menjadi komputer yang dapat dimasukkan ke dalam tas (laptop), atau bahkan komputer yang dapat digenggam (palmtop).
IBM PC bersaing dengan Apple Macintosh dalam memperebutkan pasar komputer. Apple Macintosh menjadi terkenal karena mempopulerkan sistem grafis pada komputernya, sementara saingannya masih menggunakan komputer yang berbasis teks. Macintosh juga mempopulerkan penggunaan piranti mouse.
Pada masa sekarang, kita mengenal perjalanan IBM compatible dengan pemakaian CPU: IBM PC/486, Pentium, Pentium II, Pentium III, Pentium IV (Serial dari CPU buatan Intel). Juga kita kenal AMD k6, Athlon, dsb. Ini semua masuk dalam golongan komputer generasi keempat.
Seiring dengan menjamurnya penggunaan komputer di tempat kerja, cara-cara baru untuk menggali potensial terus dikembangkan. Seiring dengan bertambah kuatnya suatu komputer kecil, komputer-komputer tersebut dapat dihubungkan secara bersamaan dalam suatu jaringan untuk saling berbagi memori, piranti lunak, informasi, dan juga untuk dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya. Jaringan komputer memungkinkan komputer tunggal untuk membentuk kerjasama elektronik untuk menyelesaikan suatu proses tugas. Dengan menggunakan perkabelan langsung (disebut juga Local Area Network atau LAN), atau kabel telepon, jaringan ini dapat berkembang menjadi sangat besar.

Generasi Kelima
Mendefinisikan komputer generasi kelima menjadi cukup sulit karena tahap ini masih sangat muda. Contoh imajinatif komputer generasi kelima adalah komputer fiksi HAL9000 dari novel karya Arthur C. Clarke berjudul 2001: Space Odyssey. HAL menampilkan seluruh fungsi yang diinginkan dari sebuah komputer generasi kelima. Dengan kecerdasan buatan (artificial intelligence atau AI), HAL dapat cukup memiliki nalar untuk melakukan percapakan dengan manusia, menggunakan masukan visual, dan belajar dari pengalamannya sendiri.
Walaupun mungkin realisasi HAL9000 masih jauh dari kenyataan, banyak fungsi-fungsi yang dimilikinya sudah terwujud. Beberapa komputer dapat menerima instruksi secara lisan dan mampu meniru nalar manusia. Kemampuan untuk menterjemahkan bahasa asing juga menjadi mungkin. Fasilitas ini tampak sederhana. Namun fasilitas tersebut menjadi jauh lebih rumit dari yang diduga ketika programmer menyadari bahwa pengertia manusia sangat bergantung pada konteks dan pengertian ketimbang sekedar menterjemahkan kata-kata secara langsung.
Banyak kemajuan di bidang desain komputer dan teknologi semkain memungkinkan pembuatan komputer generasi kelima. Dua kemajuan rekayasa yang terutama adalah kemampuan pemrosesan paralel, yang akan menggantikan model non Neumann. Model non Neumann akan digantikan dengan sistem yang mampu mengkoordinasikan banyak CPU untuk bekerja secara serempak. Kemajuan lain adalah teknologi superkonduktor yang memungkinkan aliran elektrik tanpa ada hambatan apapun, yang nantinya dapat mempercepat kecepatan informasi.
Jepang adalah negara yang terkenal dalam sosialisasi jargon dan proyek komputer generasi kelima. Lembaga ICOT (Institute for new Computer Technology) juga dibentuk untuk merealisasikannya. Banyak kabar yang menyatakan bahwa proyek ini telah gagal, namun beberapa informasi lain bahwa keberhasilan proyek komputer generasi kelima ini akan membawa perubahan baru paradigma komputerisasi di dunia.

Sumber : Wikipedia

Minggu, 01 November 2009

72 Nasihat tuk Pemuda

Segala puji bagi Allah yang berfirman:“Dan sungguh Kami telah memerintahkan orang-orang yang diberi kitab sebelum kamu dan (juga) kepada kamu; bertakwalah kepada Allah.” (An-Nisa’: 131)

Serta shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada hamba dan rasul-Nya Muhammad yang bersabda:
“Aku wasiatkan kepada kalian agar bertakwa kepada Allah , serta agar kalian mendengar dan patuh.”
Dan takwa kepada Allah adalah mentaati-Nya dengan melaksanakan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

Wa ba’du:

Berikut ini adalah wasiat islami yang berharga dalam berbagai aspek seperti ibadah, muamalah, akhlak, adab dan yang lainnya dari sendi-sendi kehidupan. Kami persembahkan wasiat ini sebagai peringatan kepada para pemuda muslim yang senantiasa bersemangat mencari apa yang bermanfaat baginya, dan sesungguhnya peringatan itu bermanfaat bagi orang-orang yang beriman. Kami memohon kepada Allah agar menjadikan hal ini bermanfaat bagi orang yang membacanya ataupun mendengarkannya. Dan agar memberikan pahala yang besar bagi penyusunnya, penulisnya, yang menyebarkannya ataupun yang mengamalkannya. Cukuplah bagi kita Allah sebaik-baik tempat bergantung.

1. Ikhlaskanlah niat kepada Allah dan hati-hatilah dari riya’ baik dalam perkataan ataupun perbuatan.

2. Ikutilah sunnah Nabi dalam semua perkataan, perbuatan, dan akhlak.

3. Bertaqwalah kepada Allah dan ber’azamlah untuk melaksanakan semua perintah dan menjauhi segala larangan-Nya.

4. Bertaubatlah kepada Allah dengan taubat nashuha dan perbanyaklah istighfar.

5. Ingatlah bahwa Allah senatiasa mengawasi gerak-gerikmu. Dan ketahuilah bahwa Allah melihatmu, mendengarmu dan mengetahui apa yang terbersit di hatimu.

6. Berimanlah kepada Allah, malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari akhir serta qadar yang baik ataupun yang buruk.

7. Janganlah engkau taqlid (mengekor) kepada orang lain dengan buta (tanpa memilih dan memilah mana yang baik dan yang buruk serta mana yang sesuai dengan sunnah/syari’at dan mana yang tidak). Dan janganlah engkau termasuk orang yang tidak punya pendirian.

8. Jadilah engkau sebagai orang pertama dalam mengamalkan kebaikan karena engkau akan mendapatkan pahalanya dan pahala orang yang mengikuti/mencontohmu dalam mengamalkannya.

9. Peganglah kitab Riyadlush Shalihin, bacalah olehmu dan bacakan pula kepada keluargamu, demikian juga kitab Zaadul Ma’ad oleh Ibnul Qayyim.

10. Jagalah selalu wudlu’mu dan perbaharuilah. Dan jadilah engkau senantiasa dalam keadaan suci dari hadats dan najis.

11. Jagalah selalu shalat di awal waktu dan berjamaah di masjid terlebih lagi sahalat ‘Isya dan Fajr (shubuh).

12. Janganlah memakan makanan yang mempunyai bau yang tidak enak seperti bawang putih dan bawang merah. Dan janganlah merokok agar tidak membahayakan dirimu dan kaum muslimin.

13. Jagalah selalu shalat berjamaah agar engkau mendapat kemenangan dengan pahala yang ada pada shalat berjamaah tersebut.

14. Tunaikanlah zakat yang telah diwajibkan dan janganlah engkau bakhil kepada orang-orang yang berhak menerimanya.

15. Bersegeralah berangkat untuk shalat Jumat dan janganlah berlambat-lambat sampai setelah adzan kedua karena engkau akan berdosa.

16. Puasalah di bulan Ramadhan dengan penuh keimanan dan mengharap pahala dari Allah agar Allah mengampuni dosa-dosamu baik yang telah lalu ataupun yang akan datang.

17. Hati-hatilah dari berbuka di siang hari di bulan Ramadhan tanpa udzur syar’i sebab engkau akan berdosa karenanya.

18. Tegakkanlah shalat malam (tarawih) di bulan Ramadhan terlebih-lebih pada malam lailatul qadar dengan penuh keimanan dan mengharap pahala dari Allah agar engkau mendapatkan ampunan atas dosa-dosamu yang telah lalu.

19. Bersegeralah untuk haji dan umrah ke Baitullah Al-Haram jika engkau termasuk orang yang mampu dan janganlah menunda-nunda.

20. Bacalah Al-Qur’an dengan mentadaburi maknanya. Laksanakanlah perintahnya dan jauhi larangannya agar Al-Qur’an itu menjadi hujjah bagimu di sisi rabmu dan menjadi penolongmu di hari qiyamat.

21. Senantiasalah memperbanyak dzikir kepada Allah baik perlahan-lahan ataupun dikeraskan, apakah dalam keadaan berdiri, duduk ataupun berbaring. Dan hati-hatilah engkau dari kelalaian.

22. Hadirilah majelis-majelis dzikir karena majelis dzikir termasuk taman surga.

23. Tundukkan pandanganmu dari aurat dan hal-hal yang diharamkan dan hati-hatilah engkau dari mengumbar pandangan, karena pandangan itu merupakan anak panah beracun dari anak panah Iblis.

24. Janganlah engkau panjangkan pakaianmu melebihi mata kaki dan janganlah engkau berjalan dengan kesombongan/keangkuhan.

25. Janganlah engkau memakai pakaian sutra dan emas karena keduanya diharamkan bagi laki-laki.

26. Janganlah engkau menyeruapai wanita dan janganlah engkau biarkan wanita-wanitamu menyerupai laki-laki.

27. Biarkanlah janggutmu karena Rasulullah: “Cukurlah kumis dan panjangkanlah janggut.” (HR. Bukhari Dan Muslim)

28. Janganlah engkau makan kecuali yang halal dan janganlah engkau minum kecuali yang halal agar doamu diijabah.

29. Ucapkanlah "bismillah" ketika engkau hendak makan dan minum dan ucapkanlah "alhamdulillah" apabila engkau telah selesai.

30. Makanlah dengan tangan kanan, minumlah dengan tangan kanan, ambillah dengan tangan kanan dan berilah dengan tangan kanan.

31. Hati-hatilah dari berbuat kezhaliman karena kezhaliman itu merupakan kegelapan di hari kiamat.

32. Janganlah engkau bergaul kecuali dengan orang mukmin dan janganlah dia memakan makananmu kecuali engkau dalam keadaan bertaqwa (dengan ridla dan memilihkan makanan yang halal untuknya).

33. Hati-hatilah dari suap-menyuap (kolusi), baik itu memberi suap, menerima suap ataupun perantaranya, karena pelakunya terlaknat.

34. Janganlah engkau mencari keridlaan manusia dengan kemurkaan Allah karena Allah akan murka kepadamu.

35. Ta’atilah pemerintah dalam semua perintah yang sesuai dengan syari’at dan doakanlah kebaikan untuk mereka.

36. Hati-hatilah dari bersaksi palsu dan menyembunyikan persaksian.

“Barangsiapa yang menyembunyikan persaksiannya maka hatinya berdosa. Dan Allah maha mengetahui apa yang kalian kerjakan.” (Al-Baqarah: 283)
37. “Dan ber amar ma’ruf nahi munkarlah serta shabarlah dengan apa yang menimpamu.” (Luqman: 17)
Ma’ruf adalah apa-apa yang diperintahkan oleh Allah dan rasul-Nya , dan munkar adalah apa-apa yang dilarang oleh Allah dan rasul-Nya.

38. Tinggalkanlah semua hal yang diharamkan baik yang kecil ataupun yang besar dan janganlah engkau bermaksiat kepada Allah dan janganlah membantu seorangpun dalam bermaksiat kepada-Nya.

39. Janganlah engkau dekati zina. Allah berfirman: “Janganlah kalian mendekati zina. Sesungguhnya zina itu adalah kekejian dan sejelek-jelek jalan.” (Al-Isra’:32)

40. Wajib bagimu berbakti kepada orang tua dan hati-hatilah dari mendurhakainya.

41. Wajib bagimua untuk silaturahim dan hati-hatilah dari memutuskan hubungan silaturahim.

42. Berbuat baiklah kepada tetanggamu dan janganlah menyakitinya. Dan apabila dia menyakitimu maka bersabarlah.

43. Perbanyaklah mengunjungi orang-orang shalih dan saudaramu di jalan Allah.

44. Cintalah karena Allah dan bencilah juga karena Allah karena hal itu merupakan tali keimanan yang paling kuat.

45. Wajib bagimu untuk duduk bermajelis dengan orang shalih dan hati-hatilah dari bermajelis dengan orang-orang yang jelek.

46. Bersegeralah untuk memenuhi hajat (kebutuhan) kaum muslimin dan buatlah mereka bahagia.

47. Berhiaslah dengan kelemahlembutan, sabar dan teliti. Hatilah-hatilah dari sifat keras, kasar dan tergesa-gesa.

48. Janganlah memotong pembicaraan orang lain dan jadilah engkau pendengar yang baik.

49. Sebarkanlah salam kepada orang yang engkau kenal ataupun tidak engkau kenal.

50. Ucapkanlah salam yang disunahkan yaitu "assalamualaikum" dan tidak cukup hanya dengan isyarat telapak tangan atau kepala saja.

51. Janganlah mencela seorangpun dan mensifatinya dengan kejelekan.

52. Janganlah melaknat seorangpun termasuk hewan dan benda mati.

53. Hati-hatilah dari menuduh dan mencoreng kehormatan oarng lain karena hal itu termasuk dosa yang paling besar.

54. Hati-hatilah dari namimah (mengadu domba), yakni menyampaikan perkataan di antara manusia dengan maksud agar terjadi kerusakan di antara mereka.

55. Hati-hatilah dari ghibah, yakni engkau menceritakan tentang saudaramu apa-apa yang dia benci jika mengetahuinya.

56. Janganlah engkau mengagetkan, menakuti dan menyakiti sesama muslim.

57. Wajib bagimu melakukan ishlah (perdamaian) di antara manusia karena hal itu merupakan amalan yang paling utama.

58. Katakanlah hal-hal yang baik, jika tidak maka diamlah.

59. Jadilah engkau orang yang jujur dan janganlah berdusta karena dusta akan mengantarkan kepada dosa dan dosa mengantarakan kepada neraka.

60. Janganlah engkau bermuka dua. Datang kepada sekelompok dengan satu wajah dan kepada kelompok lain dengan wajah yang lain.

61. Janganlah bersumpah dengan selain Allah dan janganlah banyak bersumpah meskipun engkau benar.

62. Janganlah menghina orang lain karena tidak ada keutamaan atas seorangpun kecuali dengan taqwa.

63. Janganlah mendatang dukun, ahli nujum serta tukang sihir dan jangan membenarkan (perkataan) mereka.

64. Janganlah menggambar gambar manuasia dan binatang. Sesungguhnya manusia yang paling keras adzabnya pada hari kiamat adalah tukang gambar.

65. Janganlah menyimpan gambar makhluk yang bernyawa di rumahmu karena akan menghalangi malaikat untuk masuk ke rumahmu.

66. Tasymitkanlah orang yang bersin dengan membaca: "yarhamukallah" apabila dia mengucapkan: "alhamdulillah"

67. Jauhilah bersiul dan tepuk tangan.

68. Bersegeralah untuk bertaubat dari segala dosa dan ikutilah kejelekan dengan kebaikan karena kebaikan tersebut akan menghapuskannya. Dan hati-hatilah dari menunda-nunda.

69. Berharaplah selalu akan ampunan Allah serta rahmat-Nya dan berbaik sangkalah kepada Allah .

70. Takutlah kepada adzab Allah dan janganlah merasa aman darinya.

71. Bersabarlah dari segala mushibah yang menimpa dan bersyukurlah dengan segala kenikamatan yang ada.

72. Perbanyaklah melakukan amal shalih yang pahalanya terus mengalir meskipun engkau telah mati, seperti membangun masjid dan menyebarakan ilmu.

73. Mohonlah surga kepada Allah dan berlindunglah dari nereka.

74. Perbanyaklah mengucapkan shalawat dan salam kepada Rasulullah.
Shalawat dan salam senantiasa Allah curahkan kepadanya sampai hari kiamat juga kepada keluarganya dan seluruh shahabatnya.

(Diterjemahkan dari buletin berjudul 75 Washiyyah li Asy-Syabab terbitan Daarul Qashim Riyadl-KSA oleh Abu Abdurrahman Umar Munawwir)

Sumber : Forantum